Categories: Game

Telkomsel-GoTo bentuk perusahaan game Majamojo


Jakarta (Beritamu.co.id) – Telkomsel, melalui anak perusahaan PT Telkomsel Ekosistem Digital, berkolaborasi dengan PT Aplikasi Multimedia Anak Bangsa, bagian dari GoTo, mendirikan perusahaan patungan yang bergerak di bidang gaming.

Perusahaan patungan (joint venture) tersebut bernama PT Games Karya Nusantara dengan merk perusahaan Majamojo.

“Kami berupaya memaksimalkan keunggulan aset dan kapabilitas Telkomsel untuk mengembangkan Majamojo dalam ekosistem gaming, melengkapi yang selama ini sudah dicakup oleh Dunia Games. Kami optimistis Majamojo akan memiliki peran strategis dan bisa berkontribusi optimal dalam memajukan industri gaming di Indonesia dan Asia Tenggara,” kata CEO Telkomsel Ekosistem Digital, Andi Kristianto, dalam siaran pers, Rabu.

Fokus Majamojo terletak pada pengembangan game, mereka membuka peluang kemitraan strategis dengan perusahaan pengembang pihak ketiga. Majamojo ingin menjadi perusahaan penerbit game (publisher) dan berupaya mendorong penetrasi game buatan lokal, khususnya untuk game yang dimainkan di perangkat ponsel (mobile gaming).

Lewat Majamojo, Telkomsel Ekosistem Digital Dan Aplikasi Multimedia Anak Bangsa ingin mendorong lebih banyak lagi talenta digital lokal, khususnya pada sektor industri gaming.

Mereka juga mendukung percepatan tranformasi digital dan memperluas manfaat ekonomi digital di dalam negeri.

Related Post

Struktur kepemilikan Majamojo terdiri dari Telkomsel Ekosistem Digital sebagai pemegang saham mayoritas. Saham lainnya dipegang oleh Aplikasi Multimedia Anak Bangsa.

Kepala Kemitraan Strategi GoTo, Reggy Susanto menilai kerja sama ini bisa mengoptimalkan layanan dan ekosistem kedua perusahaan dan menangkap pelaug lebih besar industri game.

Majamojo mengutip laporan dari Newzoo dan Niko Partners, pertumbuhan game mobile di Asia Tenggara pada 2014-2017 berada di atas 180 persen. Angka ini diprediksi akan tumbuh selama lima tahun ke depan.

Shibuya Data Count memperkirakan pertumbuhan rata-rata tahunan (compound annual growth rate) industri game Asia Tenggara mencapai 8,5 persen pada periode 2020-2025.

 

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2720949/telkomsel-goto-bentuk-perusahaan-game-majamojo)

alfian nadlor

Blogger yang suka mendesain

Recent Posts

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

20 mins ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar di BEI Tercatat Sebesar 12.063 Triliun, Turun 1,46% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…

52 mins ago

Harga Tiket Pesawat Kapan Turun? Kemenhub: Segera Diumumkan jika Rekomendasinya Keluar

Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…

1 hour ago

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

2 hours ago

BTech Bermitra dengan The University of Queensland, Dorong Inovasi dan Keberlanjutan di Bidang Teknologi Pertambangan

Beritamu.co.id - PT Bukit Teknologi Digital (BTech), anak perusahaan dan lini penelitian dan pengembangan…

5 hours ago

Ditutup di Level 7.161, IHSG Akhir Pekan Melemah -0,74 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

6 hours ago