Categories: Showbiz

Sempat Terima Hasil Negatif, Yeonjun TXT Kini Dinyatakan Positif COVID-19

Beritamu.co.id
Big Hit Music kembali mengumumkan berita mengkhawatirkan tentang artisnya. Pada Kamis (17/2), agensi menyatakan bahwa Yeonjun TXT telah terinfeksi virus Corona.

Menurut agensi, idol kelahiran 1999 ini telah merasakan gejala COVID-19 sejak Sabtu (12/2). Ia sempat menjalani tes PCR dan menerima hasil negatif, sehingga memutuskan untuk menjalani karantina mandiri.

Saat merasakan gejala lain seperti demam dan sakit tenggorokan, Yeonjun kembali menjalani tes PCR pada Rabu (16/2) kemarin. Dia akhirnya menerima hasil positif pada Kamis (17/2) hari ini.

Big Hit Music menyatakan, “Yeonjun merasa tidak enak badan dan mengalami sakit kepala pada 12 Februari. Setelahnya, ia menjalani tes PCR di rumah sakit dan dinyatakan negatif.”

Agensi melanjutkan, “Sejak saat itu, Yeonjun menjalani karantina mandiri sebagai tindakan pencegahan. Ia kemudian mulai menunjukkan gejala sedang seperti demam dan sakit tenggorokan. Setelahnya ia menjalani tes PCR Pada 16 Februari dan dinyatakan positif COVID-19 pagi ini.”

Related Post

Big Hit Music juga menyatakan bahwa Yeonjun telah menerima dua dosis vaksin COVID. Agensi menjelaskan, “Yeonjun sudah menjalani dua kali vaksinasi COVID-19. Ia sama sekali tidak menunjukkan gejala aneh di luar demam dan sakit tenggorokan. Ia saat ini menjalani perawatan di rumah sembari menanti anjuran lebih lanjut dari pihak medis.”

Agensi kemudian mengungkapkan hasil tes member TXT yang lain. “Tak satupun dari member TXT selain Yeonjun yang menunjukkan gejala. Mereka telah menjalani tes dan dinyatakan negatif,” ungkap agensi.

“Perusahaan menempatkan kesehatan artis sebagai prioritas utama dan kami akan melakukan segala yang kami bisa untuk mempercepat pemulihan Yeonjun. Kami juga akan bersikap kooperatif sesuai dengan permintaan dan pedoman dari otoritas perawatan kesehatan. Terima kasih,” pungkas Big Hit Music.

Setelah mendengar kabar ini, penggemar mulai mengungkap dukungannya untuk Yeonjun. Mereka berharap agar sang idol bisa segera pulih dan beraktivitas seperti biasa.

(wk/eval)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00411830.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Doo Financial Kini Hadir di Indonesia: Tawarkan Akses Pasar Global kepada Investor Lokal

Beritamu.co.id - Broker yang menjadi bagian dari Doo Group, Doo Financial, berekspansi ke Indonesia…

14 hours ago

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

1 day ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

1 day ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

1 day ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

1 day ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

1 day ago