Categories: Showbiz

Yoon Chan Young Akui Harus Berulang Kali Syuting Ciuman di ‘All of Us Are Dead’

Beritamu.co.id
All of Us Are Dead” menarik untuk disaksikan tak hanya karena genre zombie yang ditampilkan. Beberapa romansa tipis-tipis dari karakter utama sukses mencuri perhatian penonton. Salah satunya milik Lee Cheong San (Yoon Chan Young) dan Nam On Jo (Park Ji Hu).

Dalam sebuah wawancara belum lama ini, Yoon Chan Young mengakui bahwa dirinya dan Park Ji Hu harus beberapa kali melakukan syuting ciuman. Hal itu karena dalam pengambilan sebelumnya, hasilnya kurang apik sehingga ciuman harus diulang.

“Kami juga menghasilkan NG (adegan salah) sebanyak itu. Adegannya dilakukan ketika Cheong San dan On Jo berdiri berhadapan. Kukira aku cukup memajukan wajah lalu mencium bibirnya, tapi ternyata tidak bisa. Karena itulah menghasilkan beberapa kali NG,” ujar Yoon Chan Young.

“Sebenarnya aku gugup saat syuting adegan itu karena harus menekankan pada mengungkapkan perasaan. Aku khawatir bagaimana reaksi Ji Hu atas adegan itu, tapi ternyata malah aku yang gugup dan Ji Hu biasa saja. Aku bisa menyelesaikannya setelah mengikuti Ji Hu melepas ketegangan,” imbuh Yoon Chan Young.

Sebelumnya, Yoon Chan Young mengakui bahwa dirinya belum pernah merasakan jatuh cinta pada seseorang. “Aku menonton ‘La La Land’ sebelum masuk SMA, dan menurutku filmnya sangat indah. Aku tidak benar-benar tahu seperti apa rasanya cinta saat itu, tetapi aku masih berpikir film itu sangat memilukan, tetapi indah,” tutur Yoon Chan Young.

Related Post

“Kupikir aku ingin mengalami cinta seperti itu, tetapi setelah masuk SMA, aku menghabiskan seluruh waktuku untuk belajar dan berlatih. Bukannya aku tidak tertarik berkencan, tapi aku sangat mencintai akting. Aku pergi ke sekolah seni, jadi kupikir aku menjalani kehidupan seperti siswa seni dalam drama,” sambung Yoon Chan Young.

Yoon Chan Young juga berbicara tentang potensi tipe idealnya. “Aku tidak dapat benar-benar memutuskan apa tipe ideal itu. Kupikir aku belajar tentang cinta melalui film seperti ‘La La Land,’ jadi kukira tipe idealku adalah seseorang di mana merasa terhubung dengan benar ketika pertama kali melihatnya,” pungkas Yoon Chan Young.

Sementara itu, “All of Us Are Dead” adalah serial Netflix tentang sekelompok siswa yang menunggu untuk diselamatkan setelah virus zombie pecah di sekolah mereka. Drama ini membahas hal-hal penting, seperti orang dewasa yang tidak bertanggung jawab di masyarakat.

(wk/amal)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00411506.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

8 hours ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

14 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

15 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

16 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

16 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

1 day ago