Categories: Liga Inggris

David de Gea ingin MU incar target tinggi dibandingkan empat besar


Jakarta (Beritamu.co.id) – Kiper Manchester United (MU), David de Gea mengatakan bahwa timnya harus berjuang untuk target lebih tinggi dibandingkan finis empat besar di kompetisi Liga Premier Inggris.

Komentar tersebut dilontarkan kiper asal Spanyol itu setelah timnya mengalahkan Brighton & Hove Albion 2-0 di Old Trafford pada Rabu dini hari WIB.

United bermain kurang meyakinkan sebelum gol Cristiano Ronaldo dan Bruno Fernandes membantu Setan Merah menang atas 10 pemain Brighton.

Kemenangan tersebut mengangkat United ke posisi empat di klasemen sementara, dengan 43 poin dari 25 pertandingan. Namun, United cuma unggul empat poin dari Arsenal di tempat keenam yang memainkan hanya tiga pertandingan lebih sedikit.

“Selalu menyenangkan ketika Anda memiliki tiga poin terutama setelah kami bermain imbang dalam beberapa pertandingan terakhir. Kami semua sangat senang,” kata De Gea usai pertandingan yang dikutip Reuters.

Related Post

“Kami harus berjuang untuk lebih banyak hal daripada empat besar, tetapi itulah kenyataannya. Ada banyak tim yang berjuang untuk posisi yang sama dan dengan kualitas yang kami miliki, kami harus memenangkan banyak poin.”

Pelatih Manchester United, Ralf Rangnick mengatakan bahwa kemenangan ini sangat penting, meski penampilan timnya tidak baik sebelum diselamatkan oleh gol Ronaldo dan Fernandes.

“Ini adalah kemenangan yang sangat penting dan bahkan setelah babak pertama; kami bermain lebih baik di babak kedua daripada babak pertama dan itu terbayar dengan kemenangan, kami lebih agresif, kami siap untuk memotong bola dan serang mereka di posisi yang lebih tinggi, jadi kemenangan yang sangat penting bagi kami,” kata pelatih asal Jerman tersebut.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2706897/david-de-gea-ingin-mu-incar-target-tinggi-dibandingkan-empat-besar)

David Jones

penikmat sepak bola :D

Share
Published by
David Jones

Recent Posts

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

4 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

5 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

6 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

6 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

15 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

16 hours ago