Categories: Berita Pilihan

BI: QR lintas batas dukung integrasi keuangan di kawasan ASEAN

Jakarta (Beritamu.co.id) – Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) Doni Primanto Joewono berpendapat Quick Response (QR) lintas batas atau cross border telah mendukung integrasi keuangan di kawasan ASEAN.

“Kerja sama ini menandai pencapaian tonggak penting dalam inisiatif konektivitas pembayaran ASEAN,” ungkap Doni dalam Side Event Presidensi G20 Indonesia di Jakarta, Selasa.

QR lintas batas merupakan salah satu inisiatif kolaboratif untuk membangun standardisasi infrastruktur pembayaran untuk perdagangan lintas batas, sistem pembayaran remitansi kecil, dan pasar modal.

Inisiatif tersebut adalah salah satu bentuk perluasan QR Code Indonesian Standard (QRIS) yang kini sudah banyak diapikasikan di tanah air.

Doni menyebutkan QR lintas batas menyediakan pengguna di ruang pembayaran lintas batas dan menjadi kunci untuk meningkatkan efisiensi transaksi, mendukung digitalisasi perdagangan dan investasi, serta menjaga stabilitas makroekonomi dengan mempromosikan penggunaan penyelesaian mata uang lokal atau kerangka kerja Local Currency Settlement (LCS) yang lebih luas.

Related Post

Kini, BI, Bank Sentral Malaysia, dan Bank Sentral Thailand telah meluncurkan uji coba QR lintas batas, sehingga konsumen dan pedagang di kedua negara dapat melakukan dan menerima pembayaran barang dan jasa melalui kode QR secara instan.

Inisiatif ini juga sejalan dengan peta jalan Financial Stability Board mengenai pembayaran lintas batas, yang didukung oleh Presidensi G20 2022.

“Peta jalan ini untuk mencapai pembayaran lintas batas yang lebih cepat, lebih murah, lebih transparan, dan lebih inklusif, dengan tetap memastikan keselamatan dan keamanan,” jelasnya.

Menurut dia, keberhasilan implementasi peta jalan tersebut akan memiliki manfaat luas bagi warga negara dan ekonomi di seluruh dunia, yang kemudian dapat memberi keuntungan dari layanan yang lebih efektif, hingga mendukung pertumbuhan ekonomi, perdagangan internasional, pembangunan global, dan inklusi keuangan.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2704737/bi-qr-lintas-batas-dukung-integrasi-keuangan-di-kawasan-asean)

Chavied Mardi

Wisata Blogger yang menyenangkan

Recent Posts

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Lanjutkan Melemah

Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, Indeks berjangka S&P 500 hampir datar…

14 mins ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Diperkirakan Cenderung Tertekan

Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (14/11), IHSG ditutup melemah…

45 mins ago

Hadi Suhermin Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di SMIL

Beritamu.co.id - Hadi Suhermin selaku Direktur Utama dan juga Pengendali PT Sarana Mitra Luas…

1 hour ago

Dorong Pengembangan Industri Kreatif, Kemenperin Gelar ‘Creative Business Incubator’

Beritamu.co.id - Industri kreatif merupakan salah satu sektor usaha yang cukup banyak digeluti oleh…

2 hours ago

Utang Luar Negeri Indonesia Triwulan III 2024 Tercatat Sebesar 427,8 Miliar Dolar AS, Tumbuh 8,3% YoY

Beritamu.co.id - Bank Indonesia (BI) menyebutkan, posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada triwulan…

2 hours ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Peluang IHSG untuk Melemah Masih Terbuka

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG di tutup melemah 1,29% ke level…

3 hours ago