Categories: Showbiz

Jin BTS Pamer Wajah No Makeup di Postingan Baru, Rambut Polem Bikin Salfok

Beritamu.co.id
Jin BTS (Bangtan Boys) dikenal karena paras tampannya yang selalu bersinar kapan saja. Bahkan dalam potretnya tanpa makeup yang dibagikan baru-baru ini, ia masih terlihat luar biasa.

Sejak BTS membuat akun Instagram pada Desember 2021, Jin cukup rajin memanjakan penggemar dengan segala macam postingan yang dibagikan. Mulai dari perjalanan ke kebun stroberi milik pamannya, hingga gambar-gambar lucu selama konser “PERMISSION TO DANCE ON STAGE” di LA.

Sekali lagi, Jin berhasil membobol internet dengan memposting beberapa foto menggemaskan di akunnya. Pada 4 Februari, pemilik nama Kim Seokjin itu membagikan beberapa gambar dengan caption, “Halo.”

Dalam foto-foto tersebut, Jin memegang sesuatu yang tampak seperti udang dan menggunakannya sebagai telepon. Ia tidak hanya terlihat tampan dengan wajah no makeup dan rambut panjangnya yang bergaya polem (poni lempar).

Tentu saja, hal pertama yang diperhatikan ARMY adalah visual Jin yang memukau. Penyanyi kelahiran 1992 tersebut memang tidak pernah memakai makeup jika tidak sedang tampil.

Source: Instagram

Related Post

Namun poni lemparnya juga sukses membuat penggemar salah fokus. Bagaimana ia bisa terlihat sangat tampan dengan gaya rambut seperti itu?

Tidak dapat disangkal bahwa Jin terus membuat ARMY tersenyum dengan kontennya di Instagram. Ia juga mendapatkan perhatian untuk komentarnya pada postingan member lain.

Sementara itu, BTS saat ini masih menjalani liburan resmi jangka panjang. Setelah liburan panjang, grup ini akan fokus merilis album baru dan mempersiapkan konser offline di Seoul yang dijadwalkan pada Maret 2022.

Dalam berita lain, HYBE telah merilis webtoon “7Fates: CHAKHO” yang dibintangi BTS pada 15 Januari 2022. Meski BTS sedang libur, ARMY jelas tidak akan kekurangan konten.

(wk/chus)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00409858.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Lanjutkan Melemah

Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, Indeks berjangka S&P 500 hampir datar…

15 mins ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Diperkirakan Cenderung Tertekan

Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (14/11), IHSG ditutup melemah…

46 mins ago

Hadi Suhermin Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di SMIL

Beritamu.co.id - Hadi Suhermin selaku Direktur Utama dan juga Pengendali PT Sarana Mitra Luas…

1 hour ago

Dorong Pengembangan Industri Kreatif, Kemenperin Gelar ‘Creative Business Incubator’

Beritamu.co.id - Industri kreatif merupakan salah satu sektor usaha yang cukup banyak digeluti oleh…

2 hours ago

Utang Luar Negeri Indonesia Triwulan III 2024 Tercatat Sebesar 427,8 Miliar Dolar AS, Tumbuh 8,3% YoY

Beritamu.co.id - Bank Indonesia (BI) menyebutkan, posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada triwulan…

2 hours ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Peluang IHSG untuk Melemah Masih Terbuka

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG di tutup melemah 1,29% ke level…

3 hours ago