Categories: Showbiz

Akting Kang Daniel di ‘Rookie Cops’ Jadi Sorotan Sampai Seret Nama Jisoo BLACKPINK, Kok Bisa?

Beritamu.co.id
Kang Daniel melebarkan sayapnya di industri hiburan sebagai seorang aktor dengan bermain di “Rookie Cops” sehingga tidak heran jika aktingnya menjadi sorotan publik. Dalam drama ini, mantan member WANNA ONE itu beradu akting dengan Chae Soo Bin, Park Yoo Na dan masih banyak lagi.

Dalam “Rookie Cops”, Kang Daniel memerankan Wi Seung Hyun seorang anak baru di universitas kepolisian. Menyandang mahasiswa terbaik di kelasnya, ia adalah sosok yang penuh keadilan. Wi Seung Hyun akan terlibat hubungan dengan Ko Eun Kang (Chae Soo Bin), yang juga mahasiswa baru yang masuk universitas kepolisian demi mengejar cinta.

Belum lama ini, muncul postingan di forum online menyoroti tentang akting Kang Daniel di “Rookie Cops” dan memberikan ulasan. Dalam hal ini, jangkauan emosi dan pengucapan Kang Daniel dinilai terbatas dan perlu ditingkatkan. Selain itu, muncul harapan agar akting Kang Daniel menunjukkan perubahan di episode-episode selanjutnya.

Tak ayal, netizen Korea menjadi ikut membicarakan tentang akting Kang Daniel. Sebagian netizen beranggapan tidak ada yang salah dengan akting Kang Daniel di mana kemampuannya dianggap masih bisa meningkat. Yang lain beranggapan bahwa aktingnya masih kurang.

“Kupikir dia melakukan dengan baik, aku akan menantikan episode 3 dan 4,” komentar seorang netizen. “Dia seharusnya… berlatih menari,” imbuh netizen lain. “Serius, orang-orang yang melindunginya apakah benar-benar menonton drama?” ujar netizen lain.

Related Post

Kemudian dalam ada pula komentar yang menyeret nama Jisoo BLACKPINK (BLACK PINK) yang juga baru saja debut sebagai aktris. Bahkan IU pun ikut terseret dalam komentar tersebut di mana solois itu sempat menerima kritik saat membintangi “Dream High“. Kini IU sudah menjadi salah satu aktris yang kemampuannya bisa diperhitungkan.

“Baik Jisoo dan Kang Daniel sama-sama kurang, tapi lihat perbedaan tanggapan media. IU juga kurang selama era ‘Dream High’. Tapi kita harus tetap konsisten dengan semua orang. Jika mereka masih kurang, ya kurang, apakah kita perlu berbohong soal itu?” kata salah satu netizen.

Sementara itu, “Rookie Cops” yang terangkum dalam 16 episode ini dapat disaksikan setiap hari Rabu. Jangan sampai ketinggalan menyaksikan ya.

(wk/inta)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00408932.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Triniti Dinamik Luncurkan Show Unit Kluster Eastwood di District East, Karawang

Beritamu.co.id - PT Triniti Dinamik Tbk (IDX: TRUE) terus berkomitmen terhadap inovasi dan keberlanjutan…

21 hours ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar BEI Meningkat 0,29% menjadi Rp11.865 Triliun

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan pada periode…

3 days ago

Kembangkan Beton Hijau di Pesisir dan Laut, SIG Gandeng BRIN

Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR) atau SIG menjalin kerja sama dengan…

3 days ago

RDK Bulanan OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan pada bulan April 2025 Tetap Terjaga di Tengah Meningkatnya Dinamika Global

Beritamu.co.id - Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 April 2025…

3 days ago

Yacobus Jemmy Hartanto Kembali Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di OMED

Beritamu.co.id - Yacobus Jemmy Hartanto selaku Komisaris dan juga Pengendali PT Jayamas Medica Industri Tbk (IDX: OMED) telah melakukan transaksi Pembelian…

3 days ago

Ditutup ke Level 6.832, IHSG Akhir Pekan Menguat 0,07 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

3 days ago