Categories: Berita Pilihan

Rupiah jelang akhir pekan menguat di tengah volatilitas pasar global

Jakarta (Beritamu.co.id) – Nilai tukar (kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta menjelang akhir pekan ditutup menguat di tengah volatilitas pasar global.

Rupiah sore ini ditutup menguat 14 poin atau 0,1 persen ke posisi Rp14.375 per dolar AS dibandingkan posisi pada penutupan perdagangan sebelumnya Rp14.389 per dolar AS.

“Volatilitas pasar global masih cukup tinggi setelah sinyal kuat yang diberikan oleh Jerome Powell bahwa Fed Fund Rate akan mulai dinaikkan pada bulan Maret 2022,” kata analis pasar uang Bank Mandiri Rully Arya saat dihubungi di Jakarta, Jumat.

Pelaku pasar memprediksi akan ada kenaikan antara tiga hingga empat kali yang dilakukan oleh bank sentral AS tahun ini.

Sementara itu, dari dalam negeri pelaku pasar masih menunggu publikasi data inflasi pada pekan depan.

Rully memperkirakan inflasi Januari 2022 akan kembali naik hingga di atas dua persen, sehingga belum akan menopang pergerakan nilai tukar rupiah.

Related Post

“Ditambah lagi dengan kenaikan signifikan daily infection dalam beberapa hari terakhir,” ujar Ariston.

Jumlah kasus harian terkonfirmasi positif COVID-19 di Tanah Air pada Kamis (27/1/2022) kemarin kembali meningkat mencapai 8.077 kasus sehingga total kasus mencapai 4,31 juta kasus. Khusus untuk kasus positif varian Omicron telah mencapai 1.998 kasus.

Rupiah pada pagi hari dibuka menguat ke posisi Rp14.369 per dolar AS. Sepanjang hari rupiah bergerak di kisaran Rp14.353 per dolar AS hingga Rp14.393 per dolar AS.

Sementara itu, kurs Jakarta Interbank Spot Dollar Rate (JISDOR) Bank Indonesia pada Jumat menguat ke posisi Rp14.381 per dolar AS dibandingkan posisi hari sebelumnya Rp14.385 per dolar AS.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2671261/rupiah-jelang-akhir-pekan-menguat-di-tengah-volatilitas-pasar-global)

Chavied Mardi

Wisata Blogger yang menyenangkan

Recent Posts

ANALIS MARKET (16/10/2025): IHSG Diperkirakan Cenderung Bergerak Mixed

Beritamu.co.id – Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (15/10), IHSG ditutup melemah…

21 mins ago

ANALIS MARKET (16/10/2025): IHSG Berpotensi Lanjutkan Koreksi

Beritamu.co.id – Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, Wall Street ditutup menguat pada perdagangan Rabu…

52 mins ago

Ada Perang Dagang AS-China, Mendag Budi : Ekspor Kita Malah Surplus Terus

Beritamu.co.id : Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso mengaku tidak terlalu khawatir meski terjadi perang…

1 hour ago

ANALIS MARKET (16/10/2025): IHSG Masih Rawan Melanjutkan Koreksi

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan sebelumnya (15/10), IHSG melanjutkan koreksinya sebesar…

2 hours ago

ANALIS MARKET (16/10/2025): IHSG Berpotensi Teknikal Rebound

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG kemarin (15/10), ditutup turun 0.19%, disertai dengan…

3 hours ago

Giliran Vivo Alami Kekosongan Stok Bensin di Seluruh SPBU

Beritamu.co.id – Kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) tak hanya terjadi pada SPBU Shell dan…

10 hours ago