Categories: Showbiz

Huening Kai TXT Tolak Tindik Telinga, Alasannya Malah Buat Dua Member Lain ‘Emosi’

Beritamu.co.id
Menunjang penampilan menjadi seorang idola dengan menambahkan beberapa aksesoris seperti mengenakan kontak lensa hingga tindik telinga bukan hal baru yang dilakukan. Namun, Huening Kai TXT justru menolak untuk menindik telinganya agar penampilannya menunjang.

Baru-baru ini, Huening Kai mengungkapkan bahwa dirinya memiliki alasan mengapa tidak ingin menindik telinganya. Terungkap bahwa ini merupakan murni soal reputasinya sebagai idola yang polos.

“Aku khawatir imej kelucuanku akan hilang. Kelucuan Huening,” tutur Huening Kai membuat dua rekannya tidak bisa menanggapi dengan biasa saja. Karena gemas dengan jawaban Huening Kai, Yeonjun sampai memukul meja. Sementara Soobin dengan bercanda bahwa tidak ikhlas mendengarnya. “Aku sangat muak dan lelah dengan ini,” ungkap Soobin bercanda.

Yeonjun menolak gagasan Hueningkai bahwa pesona imutnya akan hilang. “Aku punya tindikan, tapi aku masih cukup imut,” tutur Yeonjun memuji diri sendiri. Meski sudah disarankan seperti itu, Huening Kai tetap bersikukuh dengan prinsipnya dan memiliki cara lain agar terlihat kerena tanpa menindik telinga.

Related Post

Karena Huening Kai tidak memiliki tindik telinga, dia mengungkapkan bahwa biasanya ia memakai anting-anting jepit untuk menonjolkan penampilan tertentu. Dengan begitu, penampilannya masih tetap menggemaskan tanpa harus meninggalkan bekasnya.

Alih-alih menunggu waktu tertentu untuk menindik telinganya, pengakuan Huening Kai tentang alasannya justru menambah imej yang imut dan menggemaskan untuk maknae TXT ini. Hal ini juga mengundang tawa dari penggemar yang mengaku alasan tersebut wajar dilakukan seorang Huening Kai yang memiliki imej menggemaskan dan polos.

Sementara itu, TXT baru-baru ini segera merilis webtoon bertajuk “The Star Seeker” pada 17 Januari lalu. Proyek webtoon ini diluncurkan melalui layanan global Naver Webtoon, sekaligus merupakan kolaborasi pertama kalinya dengan idol K-Pop yang juga menyediakan 10 bahasa sekaligus untuk penayangannya.

(wk/taki)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00407540.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

7 hours ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

13 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

14 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

15 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

15 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

23 hours ago