Categories: Bisnis

Siap-siap! Bansos Tunai Rp 600 Ribu Segera Cair

Beritamu.co.id, SOLO – Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan bahwa bansos tunai akan disalurkan lagi.

Bansos tunai PKLWN Rp600 ribu tersebut akan disalurkan mulai kuartal I 2022.

Airlangga menuturkan, bantuan tersebut dilakukan untuk mendorong pemulihan ekonomi di tengah pandemi Covid-19.

Pemerintah juga memperluas cakupan penerima bansos untuk program BT-PKLWN kepada 1,76 juta Nelayan Penduduk Miskin Ekstrem di wilayah pesisir. Sehingga total target sasaran menjadi 2,76 juta orang atau ditambah dengan 1 juta orang PKL/Pemilik Warung.

“Sedangkan, lokasi penerima manfaat yaitu pada 212 Kabupaten/Kota yang masuk pada Target Pengentasan Kemiskinan Ekstrim di 2022, dan besaran yang diberikan adalah Rp600.000 per penerima,” kata Airlangga dalam konferensi pers, Minggu (16/1/2022).

Lebih lanjut, dia mengungkapkan anggaran program PEN sendiri sudah disiapkan sebesar Rp451 triliun. PEN 2022 sendiri terbagi menjadi 3 klaster utama, yakni Kesehatan, Perlindungan Masyarakat, serta Penguatan Pemulihan Ekonomi yang antara lain berisi insentif fiskal, Dukungan UMKM dan Korporasi.

Related Post

Selain bansos tunai Rp600 ribu, pemerintah juga akan melanjutkan bantuan program keluarga harapan (PKH), bantuan UMKM, hingga subsidi Kredit Usaha Rakyat (KUR).

.
. :

.
Beritamu.co.id . Follow sosial media kami
.

sumber : https://ekonomi.bisnis.com/read/20220117/9/1489856/siap-siap-bansos-tunai-rp-600-ribu-segera-cair

alfian nadlor

Blogger yang suka mendesain

Recent Posts

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar di BEI Tercatat Sebesar 12.063 Triliun, Turun 1,46% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…

21 mins ago

Harga Tiket Pesawat Kapan Turun? Kemenhub: Segera Diumumkan jika Rekomendasinya Keluar

Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…

52 mins ago

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

2 hours ago

BTech Bermitra dengan The University of Queensland, Dorong Inovasi dan Keberlanjutan di Bidang Teknologi Pertambangan

Beritamu.co.id - PT Bukit Teknologi Digital (BTech), anak perusahaan dan lini penelitian dan pengembangan…

5 hours ago

Ditutup di Level 7.161, IHSG Akhir Pekan Melemah -0,74 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

5 hours ago

Surplus Neraca Perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 Mencapai 2,48 Miliar Dolar AS

Beritamu.co.id - Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), surplus neraca perdagangan Indonesia pada Oktober…

6 hours ago