Categories: Bisnis

BPS Catat Inflasi Sepanjang 2021 1,87 Persen

Beritamu.co.id, JAKARTA – Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan tingkat inflasi sepanjang 2021 mencapai 1,87 persen.

Secara tahunan, Kepala Badan Pusat Statistik Margo Yuwono menyampaikan bahwa tingkat inflasi pada Desember 2021 merupakan yang tertinggi sepanjang 2021.

“Inflasi secara tahunan tercatat tertinggi sepanjang 2021, bahkan sejak Juli 2020,” katanya dalam konferensi pers, Senin (3/1/2022).

Secara bulanan, inflasi pada Desember 2021 mencapai tingkat 0,56 persen (month-to-month/mtm). Penyumbang utamanya dikarenakan adanya kenaikan harga komoditas pangan.

“Komoditas cabai rawit memberikan andil 0,11 persen, diikuti minyak goreng dengan andil 0,8 persen dan telur ayam ras dengan andil 0,05 persen terhadap inflasi pada Desember 2021,” jelasnya.

Sementara itu, BPS mencatat tingkat inflasi pada komponen inti mencapai 1,56 persen.

Margo mengatakan bahwa tren inflasi inti secara tahunan terus mengalami peningkatan sejak September 2021.

Kondisi ini menunjukkan daya beli masyarakat mulai kembali pulih.

Related Post

“Secara tahunan, sejak September [data] menunjukkan adanya peningkatan untuk inflasi inti, ini bisa menggambarkan pemulihan daya beli masyarakat,” katanya.

Lebih lanjut, imbuhnya, tren peningkatan inflasi inti pada penghujung tahun 2021 juga memberikan sinyal bahwa kondisi perekonomian domestik semakin membaik.

“Dibandingkan 2020, sejak Covid-19 melanda di Maret. trennya terus menurun. Tapi, sejak September 2021 sampai sekarang menunjukkan tren perbaikan, yang juga menunjukkan sinyal ekonomi membaik,” jelasnya.

.
. :

.
Beritamu.co.id . Follow sosial media kami
.

sumber : https://ekonomi.bisnis.com/read/20220103/9/1484700/bps-catat-inflasi-sepanjang-2021-187-persen

alfian nadlor

Blogger yang suka mendesain

Recent Posts

Jelang Peak Season Nataru, KAI Daop 1 Jakarta Jual 159.411 Tiket Kereta

Beritamu.co.id - Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko menginformasikan tiket kereta api…

28 mins ago

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

3 hours ago

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

4 hours ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

4 hours ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

5 hours ago

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

5 hours ago