Beritamu.co.id – Investasi bitcoin menjadi salah satu aset kripto yang paling digandrungi karena nilai aset investasi ini bisa naik ratusan persen setiap tahunnya. Keuntungan berlipat itulah yang membuat banyak orang mulai melirik aplikasi Crypto.
Aplikasi Crypto adalah salah satu platform yang akan memudahkan para investor bertemu dengan pembeli maupun menjual aset secara langsung. Jadi, kamu tidak perlu menggunakan jasa broker seperti jual-beli saham.
Sayangnya, kemudahan ini membuat beberapa oknum pengguna aplikasi kripto melakukan tindakan penipuan. Padahal, di Indonesia transaksi aset kripto sudah legal dan diawasi oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI).
Nah, agar kamu tidak salah pilih aplikasi Crypto sebagai tempat investasi Bitcoin, Jaka punya rekomendasi aplikasi Crypto Indonesia terbaik dan terpercaya lengkap dengan link download.
Aplikasi trading crypto terbaik Indonesia pertama adalah Rekeningku. Aplikasi yang populer sejak 2017 ini menyediakan fitur jual-beli maupun investasi kripto untuk pengguna Android maupun iOS.
Memiliki keunggulan sebagai one stop services untuk aset digital para investor, aplikasi Rekeningku juga menyediakan lebih dari 40 jenis aset kripto.
Misalnya saja Bitcoin, Ethereum, USDT, XRP, Stellar Lumens, dan masih banyak jenis cryptocurrency lainnya.
Kelebihan Rekeningku:
Keamanan 2FA (Two factor authentication)
Minimum deposit ringan mulai dari Rp50.000 dan bisa top up lewat e-wallet maupun transfer bank
Kekurangan Rekeningku:
Proses verifikasi KYC cukup rumit
Tidak diproteksi asuransi seperti bank
Detail | Rekeningku |
---|---|
Developer | PT Rekeningku Dotcom Indonesia |
Versi | 2.1.45 |
Ukuran | 12.83 MB |
Download | 100.000+ |
Rating (Google Play) | 4.7/5.0 |
>> Download Aplikasi Rekeningku <<
Nah, kalau kamu mencari aplikasi crypto Indonesia OJK yang terdaftar di BAPPEBTI, Indodax adalah salah satu pilihan terbaik untukmu.
Selain aman dan legal, Indodax juga dilengkapi dengan analisa chat dan stop loss yang sangat bermanfaat bagi para pengguna.
Untuk aset kripto yang bisa dipilih disini juga bervariasi mulai ADA, COTI, RVN, UNI, dan masih banyak lagi.
Kelebihan Indodax:
Satu akun dapat diakses lewat berbagai perangkat
Transaksi jual beli kripto dapat dilakukan 24/7
Kekurangan Indodax:
Minimal deposito tinggi, yaitu Rp500.000
Tidak adanya fitur coin filter
Detail | Indodax |
---|---|
Developer | Indodax |
Versi | 4.1.0 |
Ukuran | 23.77 MB |
Download | 1.000.000+ |
Rating (Google Play) | 3.1/5.0 |
>> Download Aplikasi Indodax <<
Selanjutnya adalah TokoCrypto yang juga dikenal sebagai salah satu aplikasi Bitcoin terbaik. Aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi terlengkap yang sudah berdiri sejak tahun 2017.
Selain itu, Tokocrypto juga merupakan aplikasi exchange aset yang dilengkapi dengan fitur-fitur jual-beli saham kripto lengkap, memudahkan kamu ketika ingin memulai belajar berinvestasi bitcoin.
Oh ya, buat kamu yang tertarik ingin investasi DogeCoin (DOGE), TokoCrypto juga menyediakan jenis mata uang kripto yang satu ini, lho!
Kelebihan TokoCrypto:
Fitur lengkap termasuk ada OCO (One cancels the Other)
Minimum deposit rendah yaitu Rp50.000
Kekurangan TokoCrypto:
User harus mematenkan data dengan verifikasi KYC
Pembayaran hanya dengan dua metode transfer bank atau OVO.
Detail | TokoCrypto |
---|---|
Developer | TokoCrypto |
Versi | 1.1.7 |
Ukuran | 28.71 MB |
Download | 500.000+ |
Rating (Google Play) | 3.8/5.0 |
>> Download Aplikasi TokoCrypto <<
Aplikasi lain yang juga tidak kalah terkenal adalah Luno. Luno juga merupakan salah satu aplikasi jual-beli kripto terbaik di Indonesia.
Didukung dengan tampilannya yang menarik membuat Luno jadi salah satu solusi aplikasi Crypto pemula terpopuler. Selain itu, Luno juga memiliki minimal deposit yang ringan yaitu Rp50.000.
Dengan segala kemudahan dan fitur yang ditawarkan, Luno sangat cocok untuk kamu yang sedang mencari cara trading crypto bagi pemula. Dijamin mudah dan cuan!
Kelebihan Luno:
Tampilannya menarik
Minimal deposit ringan Rp50.000
Kekurangan Luno:
Deposit hanya melalui transfer bank
Susah dalam masalah verifikasi foto
Detail | Luno |
---|---|
Developer | Luno |
Versi | 7.13.0 |
Ukuran | 17.8 MB |
Download | 5.000.000+ |
Rating (Google Play) | 4.3/5.0 |
Kamu pemula dalam hal investasi kripto? Maka, Pintu bisa jadi salah satu aplikasi crypto terbaik di Indonesia untuk kamu yang baru mulai berkecimpung di investasi ini.
Pintu merupakan aplikasi di bawah naungan PT Pintu Kemana Saja yang berdiri sejak 2020. Aplikasi ini memiliki deposit ringan dan pendaftaran yang mudah.
Selain itu, aplikasi crypto Pintu juga merupakan platform jual-beli aset digital tanpa komisi. Jadi, kamu tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan ketika melakukan transaksi kripto di aplikasi ini.
Kelebihan Pintu:
Deposit ringan minimal Rp50.000
Pendaftaran mudah
Kekurangan Pintu:
Kurang cocok untuk trader harian
Aplikasi masih sering error
Detail | Pintu |
---|---|
Developer | PT Pintu Kemana Saja |
Versi | 3.2.3 |
Ukuran | 23.38 MB |
Download | 100.000+ |
Rating (Google Play) | 4.2/5.0 |
BACA JUGA
Aplikasi kripto lain yang tidak kalah keren dan diawasi oleh BAPPEBTI adalah Triv. Aplikasi ini berada dibawah naungan PT Tiga Inti Utama.
Selain itu, Triv juga menjadi aplikasi jual beli cryptocurrency Indonesia terbaik yang bisa diakses kapan pun 24/7 secara real-time.
Tidak hanya itu, semua dana yang masuk dalam aplikasi ini juga akan langsung di konversi menjadi rupiah. Jadi, kamu tidak perlu repot-repot menghitung ulang.
Kelebihan Triv:
Transaksi 24/7
Setoran dan penarikan bisa kapanpun secara cepat
Kekurangan Triv:
Tampilan kurang user friendly
Tidak ada informasi lengkap tentang total aset
Detail | Triv |
---|---|
Developer | Triv |
Versi | 4.8 |
Ukuran | 7.19 MB |
Download | 100.000+ |
Rating (Google Play) | 4.3/5.0 |
Aplikasi lainnya yang tidak kalah keren dan sudah ada di berbagai negara di Asia Tenggara adalah Zipmex. Aplikasi ini menjadi satu-satunya yang ada di 4 Negara yaitu Indonesia, Singapura, Thailand, dan Australia.
Nggak perlu khawatir soal keamanannya, karena aplikasi ini diklaim telah terdaftar dan mengikuti peraturan BAPPEBTI.
Selain itu, semua aset investor pun disimpan secara aman dalam BitGo yang kabarnya menyediakan asuransi hingga US$100 juta, lho. Mantap, kan?
Kelebihan Zipmex:
Sudah diawasi BAPPEBTI
Ada di 4 negara
Kekurangan Zipmex:
Masih banyak bug pada aplikasi
Kadang masih susah login
Detail | Zipmex |
---|---|
Developer | Zipmex |
Versi | 1.5.2 |
Ukuran | 18.52 MB |
Download | 100.000+ |
Rating (Google Play) | 3.5/5.0 |
>> Download Aplikasi Zipmex <<
berada dibawah naungan PT Triniti Investama Berbakat, Bitocto adalah aplikasi jual beli Bitcoin dan aset kripto lainnya yang telah terdaftar resmi di Kominfo dan BAPPEBTI.
Lewat aplikasi ini kamu bisa melakukan perdagangan Bitcoin dalam IDR. Transaksinya pun dapat dilakukan selama 24/7 dengan biaya transaksi yang kompetitif.
Selain itu, Bitocto juga memiliki sistem pemantauan yang melaporkan dan memblokir aktivitas penipuan. Jadi, ketika kamu bertransaksi lebih aman dan nyaman.
Kelebihan Bitocto:
Transaksi 24/7
Sistem keamanan tinggi
Kekurangan Bitocto:
Fee dinilai terlalu besar bagi sebagian pengguna
Tidak cocok untuk investor dibawah Rp1.000.000
Detail | Bitocto |
---|---|
Developer | Bitocto |
Versi | 3.02 |
Ukuran | 4.10 MB |
Download | 10.000+ |
Rating (Google Play) | 4.3/5.0 |
>> Download Aplikasi Bitocto <<
Bagi kamu yang baru memulai belajar tentang Bitcoin maka Upbit juga bisa jadi pilihan. Aplikasi ini berada dibawah naungan PT Upbit Exchange Indonesia yang dijuluki sebagai The Most Trusted Digital-Asset Exchange.
Pasalnya, aplikasi kripto dari Upbit ini diklaim menggunakan teknologi blockchain kelas dunia dalam layanan keuangannya, sehingga aset investor terjamin keamanannya.
Tak hanya itu saja, aplikasi ini juga sudah terdaftar di BAPPEBTI dan Kominfo.
Kelebihan Upbit:
Bertransaksi cepat dan stabil
Lebih dari 150 aset digital dan 220 pasar
Kekurangan Upbit:
Kalau menggunakan WiFi kurang stabil ketika digunakan
Tidak mudah lolos verifikasi
Detail | Upbit |
---|---|
Developer | Dunamu |
Versi | 1.5.8p1 |
Ukuran | 25.69 MB |
Download | 100.000+ |
Rating (Google Play) | 3.8/5.0 |
Ada aplikasi Pluang yang dirancangoleh developer bernama sama. Aplikasi ini cukup populer dan sudah diunduh lebih dari 1 juta kali di Google Play Store.
Dalam aplikasi crypto terlengkap ini, kamu tidak hanya bisa berinvestasi crypto, tapi juga bisa melakukan investasi emas dan reksadana mulai dari Rp10.000,- saja. Menarik banget, kan?
Selain itu, Pluang juga sudah terdaftar dan diawasi oleh BAPPEBTI sehingga kamu bisa melakukan transaksi langsung di aplikasi ini dengan aman dan terjamin.
Kelebihan Pluang
Diawasi oleh BAPPEBTI.
Lebih dari 30 crypto coins.
Investasi mulai dari Rp10.000,-
Kekurangan Pluang
Penarikan saldo tunai ke rekening bank minimal Rp200.000,-.
Aplikasi terkadang loading.
Detail | Pluang |
---|---|
Developer | pluang |
Versi | 4.6.7 |
Ukuran | 11 MB |
Download | 1.000.000+ |
Rating (Google Play) | 4.1/5.0 |
Binomo merupakan aplikasi yang sangat populer karena gencar menampilkan iklannya di berbagai platform. Tidak heran jika banyak orang yang penasaran dan tertarik untuk mencobanya langsung.
Berbeda dengan aplikasi lainnya, Binomo termasuk aplikasi crypto IDX yang hanya menyediakan aset Crypto IDX, Altcoin IDX, dan Bitcoin saja. Produknya juga bersifat derivatif dengan skema biner.
Skema tersebut membutuhkan analisa naik-turun harga dalam rentang waktu tertentu. Dalam praktiknya, trading binary ini lebih banyak mengandalkan keberuntungan investor.
Kelebihan Binomo
Mudah digunakan.
Setoran dan penarikan cepat.
Kekurangan Binomo
Deposit awal 10 dollar AS atau sekitar Rp140 ribuan.
Risiko tinggi.
Belum terbukti soal keamanannya.
Detail | Binomo |
---|---|
Developer | Binomo Mobile |
Versi | 4.13.7.1 |
Ukuran | 18 MB |
Download | 10.000.000+ |
Rating (Google Play) | 5.0/5.0 |
Berbicara soal aplikasi kripto di Indonesia, memang banyak sekali pilihannya dengan menawarkan keunggulan yang berbeda-beda pula.
Namun, dari pembahasan Jaka di atas, berikut adalah rangkuman daftar aplikasi Crypto terbaik yang bisa menjadi pilihan untuk kamu coba:
Rekeningku
Indodax
Tokocrypto
Luno
Pintu
Triv
Zipmex
Bitocto
Upbit
Pluang
Binomo
Itulah rekomendasi aplikasi Crypto Indonesia terbaik dan terpercaya, di mana mayoritasnya telah diawasi oleh BAPPEBTI.
Investasi Crypto seperti Bitcoin atau jenis lainnya memang menjanjikan keuntungan yang berlipat setiap tahunnya, tapi kamu juga harus berhati-hati dalam memilih platform untuk berinvestasi.
Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://jalantikus.com/gaming/download-minicraft/)
Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), IHSG ditutup turun -1,29%…
Beritamu.co.id - Riset harian fixed income BNI Sekuritas menyebutkan, tren pelemahan harga Surat Utang…
Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, Indeks berjangka S&P 500 hampir datar…
Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (14/11), IHSG ditutup melemah…
Beritamu.co.id - Hadi Suhermin selaku Direktur Utama dan juga Pengendali PT Sarana Mitra Luas…
Beritamu.co.id - Industri kreatif merupakan salah satu sektor usaha yang cukup banyak digeluti oleh…