Categories: Showbiz

SBS Gayo Daejun 2021: Special Stage Idol Cowok Bawakan ‘Mirotic’ Tuai Pro-Kontra

Sebuah postingan di situs komunitas online TheQoo menyoroti special stage ‘Mirotic’ di SBS Gayp Daejun 2021 ini. Netizen melontarkan beragam komentar, dari pujian sampai kritikan.

Beritamu.co.id
Festival musik tahunan SBS Gayo Daejun menghadirkan deretan grup-grup serta penyanyi populer di perhelatan tahun ini. Acara ini menghadirkan special stage tak hanya dari member girl grup yang membawakan “Fiction” milik Beast tapi juga performance kolaborasi dari member boy grup.

Di perhelatan SBS Gayo Daejun kali ini, WOODZ (Cho Seung Youn), Moonbin ASTRO, Taeyang SF9, Juyeon THE BOYZ, dan Hyunjin Stray Kids berkolaborasi untuk special stage. Kelimanya membawakan lagu legendaris milik TVXQ, “Mirotic”.

Sesuai dengan konsep lagu, kelima idol tersebut tampil seksi dengan setelan jas putih yang banyak dimodifikasi sehingga menampilkan sedikit bagian tubuh. Performance ini terutama disambut hangat para penggemar Stray Kids karena Hyunjin, yang sempat hiatus beberapa waktu lalu, ikut ambil bagian.

Sebuah postingan di situs komunitas online TheQoo menyoroti special stage “Mirotic” di SBS Gayp Daejun 2021 ini. Mereka melontarkan beragam komentar, sebagian berpendapat idol-idol menampilkannya dengan baik, sebagian justru mengkritik.

Related Post

“Mereka melakukannya dengan baik di antara cover sebelumnya… TVXQ adalah grup dengan vokal yang bagus, jadi aku tidak berharap mereka mencapai level itu,” komentar netizen. “Visual mereka bagus tapi vokal mereka mengecewakan,” kata netizen lainnya. “Sulit bagi mereka untuk menjadi lebih baik karena lagu aslinya legendaris,” ujar yang lain.

“Aku pikir Moonbin melakukan yang terbaik, dia juga memanfaatkan ekspresi wajahnya dengan baik,” kata netizen. “Mereka benar-benar tidak cocok,” komentar yang lain. “Itu tidak baik atau buruk. Koreografinya agak mengecewakan,” ujar netizen. “Kenapa suara mereka begitu kosong dan aneh?” imbuh lainnya.

(wk/dewi)

Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00402785.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

4 mins ago

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

1 hour ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

2 hours ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

2 hours ago

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

3 hours ago

DRMA Catatkan Sejarah, Inovasi DC Battery Pack Raih Sertifikasi SNI Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…

4 hours ago