Categories: Showbiz

Akting Kim Soo Hyun Diantisipasi Jelang Ending, Tim Produksi ‘One Ordinary Day’ Sampai Ikut Nangis

‘One Ordinary Day’ menyisakan 2 episode pamungkas, akting Kim Soo Hyun pun semakin diantisipasi. Tim produksi mengungkapkan mereka sampai ikut menangis saking intensnya.

Beritamu.co.id
One Ordinary Day” hanya tinggal menyisakan dua episode. Menjelang akhir kisah, akting Kim Soo Hyun pun semakin mendapatkan sorotan.

Merupakan remake dari “Criminal Justice” milik BBC, “One Ordinary Day” menceritakan tentang kehidupan mahasiswa biasa yang tiba-tiba menjadi tersangka pembunuhan. Adalah Kim Hyun Soo (Kim Soo Hyun) yang mengalami jungkir balik nasib usai ditetapkan sebagai tersangka sebuah pembunuhan keji. Tanpa diduga, seorang pengacara kelas tiga Shin Jung Han (Cha Seung Won) membelanya di pegadilan.

Sebelumnya, Kim Hyun Soo langsung pingsan ketika sebuah adegan muncul di benaknya selama verifikasi di tempat. Sebagai akibatnya, jaksa menilai masalah verifikasi di tempat tidaklah masuk akal. Namun Kim Hyun Soo yang telah menjadi saksi dalam sidang mengubah jalannya permainan ketika ditanya apakah ia membunuh korban malah memberikan jawaban, “Aku tidak tahu.”

Sehubungan dengan itu Kim Soo Hyun menarik perhatian pemirsa “One Ordinary Day” ketika adegan tangisan mengerikan pecah sebagai pertanda perubahan hati. Dalam drama tersebut, Kim Hyun Soo menunjukkan perubahan emosi yang tidak stabil. Setelah menampilkan raut wajah tanpa harapan, ia menangis dan mencuci wajahnya seperti orang gila sebelum menunjukkan tatapan menyala.

Source: Naver

Kondisi emosional Kim Hyun Soo yang fluktuatif menimbulkan pertanyaan di kalangan pemirsa. Apakah nanti Kim Hyun Soo bisa menunjukkan penampilan yang berbeda sekembalinya di penjara. Akting Kim Soo Hyun menjelang akhir “One Ordinary Day” pun semakin diantisipasi.

Related Post

Di sisi lain, Kim Soo Hyun menerima pujian dari staf setelah mengungkapkan rasa frustrasi dan kebingungan Kim Hyun Soo. Dalam adegan di mana ia harus mengisi emosi tanpa dialog, Kim Soo Hyun memahami nasib Kim Hyun Soo dan bertingkah seperti api yang panas. Berkatnya adegan emosional itu selesai dengan sempurna, bahkan tim produksi pun ikut menangis karena intensnya akting Kim Soo Hyun.

Tim produksi mengungkapkan, “Dalam ‘One Ordinary Day’, Kim Soo Hyun yang membuatku merasa semuanya tak masuk akal dan mencurigakan, menuangkan spektrum akting yang tidak ada habisnya hingga akhir. Tolong nantikan itu.”

Sementara itu, akting memukau Kim Soo Hyun dapat disaksikan di “One Ordinary Day” pada Sabtu (18/12). Drama ini disiarkan pada pergantian hari yakni pukul 00.00 waktu setempat.

(wk/inta)

Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00401391.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

2 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

3 hours ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

3 hours ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar di BEI Tercatat Sebesar 12.063 Triliun, Turun 1,46% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…

4 hours ago

Harga Tiket Pesawat Kapan Turun? Kemenhub: Segera Diumumkan jika Rekomendasinya Keluar

Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…

4 hours ago

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

5 hours ago