Beritamu.co.id –
Drama JTBC “Snowdrop” menggelar konferensi pers pada Kamis (16/12) sore waktu setempat. Acara ini tampak dihadiri oleh sutradara Jo Hyun Tak dan dua pemeran utamanya yakni Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In.
Selama konferensi pers sutradara mengungkap alasannya mengcasting Jisoo dan Jung Hae In. Dalam kasus Jung Hae In, sutradara ternyata ingin memilihnya sejak awal.
Sutradara Jo Hyun Tak menuturkan, “Untuk Jung Hae In, aku ingin memilihnya sejak awal. Aku sudah memikirkannya sejak membuat sinopsis. Jadi aku menghubungi Jung Hae In, tapi awalnya dia menolakku.”
Dia melanjutkan, “Setelah berdiskusi dan mempertimbangkan banyak hal, dia akhirnya menerima tawaran ini. Aku ingat kami minum bir di hari ketika dia berkata ‘oke’. Itu adalah hari paling membahagiakan saat aku mempersiapkan ‘Snowdrop’.”
Dalam kasus Jisoo, sutradara memilihnya karena dia cukup mirip dengan karakter tersebut. Sutradara berkata, “Awalnya, kami tidak berniat untuk mengcasting Jisoo karena naskahnya masih ditulis dan waktu itu sulit untuk membayangkan orang seperti apa Young Ro itu. Kami tidak pernah berencana untuk memilih aktris pemula.”
“Namun begitu melihat Jisoo, kami tahu bahwa dia adalah Young Ro dalam pikiran kami. Jadi proses casting diputuskan dalam sekejap. Aku tidak tahu apakah Jisoo mengingatnya atau tidak, tapi aku mengancam dan memintanya untuk memberitahu agensi bahwa dia benar-benar ingin melakukan ini,” pungkas sutradara.
Sementara itu, “Snowdrop” dipersiapkan untuk menggantikan slot tayang “Inspector Koo” pada Sabtu – Minggu malam JTBC. Rencananya, drama yang juga dibintangi oleh Kim Hye Yoon ini akan mulai tayang pada 18 Desember mendatang.
(wk/eval)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00401151.html
Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG di tutup melemah 1,29% ke level…
Beritamu.co.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan bahwa untuk…
Beritamu.co.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman perihal Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat…
Beritamu.co.id - Harga minyak dunia naik pada Kamis (14/11/2024) dipicu penurunan persediaan bahan bakar…
Beritamu.co.id - Pemerintah komitmen dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia, yakni dengan mewajibkan industri…
Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), secara teknikal, IHSG kembali…