Categories: Showbiz

Alur ‘Bulgasal: Immortal Souls’ Dianggap Mirip dengan ‘Goblin’, Begini Penjelasan Sutradara

Saat menghadiri konferensi pers ‘Bulgasal: Immortal Souls’ pada Rabu (15/12), sutradara Jang Young Woo turut mengomentari kritik yang sempat berhembus sebelumnya. Berikut penuturan lengkapnya.

Beritamu.co.id
Pada Rabu (15/12), tvN menggelar konferensi pers drama barunya yang berjudul “Bulgasal: Immortal Souls“. Dalam kesempatan ini, sutradara Jang Young Woo turut mengomentari pendapat yang mengatakan bahwa alur “Bulgasal: Immortal Souls” mirip dengan “Goblin“.

“Bulgasal: Immortal Souls” adalah drama fantasi tentang seorang wanita yang telah mengalami banyak reinkarnasi selama 600 tahun sambil mengingat kehidupan masa lalunya. Di sisi lain, ada seorang pria yang telah hidup selama lebih dari 600 tahun sebagai bulgasal, makhluk mitos yang memakan darah manusia.

Alur tersebut dianggap memiliki kemiripan dengan drama “Goblin” yang dibintangi oleh Gong Yoo. Karena itulah “Bulgasal: Immortal Souls” sempat menuai sindiran dari sejumlah netizen Korea Selatan.

Mengenai hal ini, sutradara Jang Young Woo berkomentar, “Sutradara Lee Eung Bok dan penulis Kim Eun Sook (sosok di belakang ‘Goblin’) adalah orang yang kuhormati secara pribadi. Jadi merupakan suatu kehormatan dibandingkan dengan mereka.”

Kendati demikian, sutradara menyatakan bahwa “Bulgasal: Immortal Souls” memiliki maksud dan tujuan yang berbeda. Dia menjelaskan, “Ada banyak karya dengan setting fantasi sebelumnya, seperti ‘Goblin’ dan ‘My Love From the Star‘. Tapi ‘Bulgasal: Immortal Souls’ berbeda.”

“Monster-monster itu semuanya berdasarkan cerita rakyat Korea. Tujuanku adalah untuk membawa sentimen dan hal-hal yang berbau Korea menjadi lebih hidup,” imbuhnya.

Related Post

Sutradara melanjutkan, “Ada banyak lika-liku di layar. Ini mungkin spoiler. ‘Goblin’ menekankan aspek melodramatis, tapi ‘Bulgasal: Immortal Souls’ memiliki perubahan besar dalam hubungan keluarga. Emosi karakter juga banyak berubah.”

Terakhir, sutradara Jang Young Woo mengklarifikasi kabar yang menyebut drama ini diproduksi dengan budget besar. Dia berkata, “‘Bulgasal: Immortal Souls’ dikenal sebagai mahakarya dengan anggaran beberapa puluh miliar, tapi disalahartikan.”

“Aku akan mengklarifikasinya. Ini bukan drama dengan anggaran besar, tapi pekerjaan yang penuh waktu dan tenaga dari staf. Aku harap pemirsa akan menyukai bagian itu,” pungkasnya.

Sementara itu, “Bulgasal: Immortal Souls” dipersiapkan untuk menggantikan slot tayang “Jirisan” pada Sabtu – Minggu malam tvN. Rencananya, drama yang dibintangi oleh Lee Jin Wook dan Kwon Nara ini akan mulai tayang pada 18 Desember mendatang.

(wk/eval)

Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00400884.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Ditutup di Level 7.743, IHSG Akhir Pekan Berakhir Melemah -2,05 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

8 mins ago

Ditutup di Level 7.743, IHSG Akhir Pekan Berakhir Melemah -2,05 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

8 mins ago

Percepat Transisi Energi, ADB Beri Pinjaman Indonesia US$500 Juta

Beritamu.co.id - Bank Pembangunan Asia (Asian Development Bank/ADB) menyetujui pinjaman berbasis kebijakan senilai US$$500 juta.…

40 mins ago

Paradise Indonesia Manfaatkan Tren Pertumbuhan Wisata untuk Dorong Kinerja di Semester II 2024

Beritamu.co.id — PT Indonesian Paradise Property Tbk (IDX: INPP), yang dikenal dengan properti-properti ikoniknya di…

1 hour ago

BCA Ajak 92 Pelaku UMKM Ikuti Program Workshop Sertifikasi Halal UMKM 2024 di Medan

Beritamu.co.id - Sebagai wujud nyata atas dukungan BCA terhadap kemajuan UMKM Indonesia, PT Bank…

3 hours ago

Indeks Nikkei Melonjak 1,53 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Nikkei 225 di Bursa Efek Tokyo, Jepang, melonjak 568,58 poin, atau…

3 hours ago