Categories: Berita Pilihan

Presiden Jokowi tinjau infrastruktur pendukung KTT G20

Jakarta (Beritamu.co.id) – Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo di Bali, Kamis meninjau sejumlah infrastruktur pendukung untuk penyelenggaraan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20.

Berdasarkan informasi yang diterima dari Biro Pers Sekretariat Presiden, infrastruktur pendukung yang pertama ditinjau Presiden adalah Jalan Tol Bali-Mandara.

Jalan tol ini nantinya akan dilintasi oleh para pemimpin G20 saat menghadiri KTT G20 di Bali. Jalan tol yang menghubungkan Bandara I Gusti Ngurah Rai dan Nusa Dua ini rencananya akan dipercantik dengan penanaman bunga, mangrove, dan dicat ulang.

“Kita akan mulai proses mempercantik jalan tol di bulan Januari. Kita akan hias dengan pohon kamboja, tabebuya, dan di pinggirannya kita akan tanam mangrove, bougenville, anggrek, dan lain-lain,” ujar Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono.

Related Post

Lokasi berikutnya yang ditinjau Presiden adalah Bali Nusa Dua Convention Center (BNDCC). Tempat ini merupakan salah satu kandidat lokasi diselenggarakannya KTT G20.

Adapun penataan koridor jalan, pedestrian, dan lanskap Bandara Ngurah Rai-Nusa Dua hingga venue KTT G20 meliputi Bundaran Ngurah Rai, underpass Ngurah Rai, pintu masuk tol Ngurah Rai, coating tiang pancang, taper dan median tol, exit tol Nusa Dua, dan akses jalan serta jembatan menuju lokasi KTT.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2560301/presiden-jokowi-tinjau-infrastruktur-pendukung-ktt-g20)

Chavied Mardi

Wisata Blogger yang menyenangkan

Recent Posts

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Peluang IHSG untuk Melemah Masih Terbuka

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG di tutup melemah 1,29% ke level…

40 mins ago

Bahlil Berencana Optimalkan Lagi Sumur Minyak Tua Demi Swasembada Energi

Beritamu.co.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan bahwa untuk…

1 hour ago

BEI Umumkan Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat yang Tidak Melakukan Penyampaian Laporan Keuangan Interim per 30 September 2024

Beritamu.co.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman perihal Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat…

2 hours ago

Harga Minyak Dunia Naik Dipicu Penurunan Persediaan BBM AS

Beritamu.co.id - Harga minyak dunia naik pada Kamis (14/11/2024) dipicu penurunan persediaan bahan bakar…

2 hours ago

Mentan Wajibkan Industri Pengelolahan Susu Serap Produksi Peternak Lokal

Beritamu.co.id - Pemerintah komitmen dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia, yakni dengan mewajibkan industri…

3 hours ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), secara teknikal, IHSG kembali…

4 hours ago