Beritamu.co.id –
Program audisi idol MBC mendatang, “My Teenage Girl” mengadakan konferensi peras pada Kamis (25/11). Acara itu dihadiri oleh sutradara produksi (PD) Park Sang Hyun, kepala produser (CP) Kang Young Sun, Ock Joo Hyun, Aiki dan Jeon Soyeon (G)I-DLE. Sementara Kwon Yuri Girls’ Generation tidak hadir karena harus karantina mandiri usai kontak dekat dengan pasien COVID-19.
“My Teenage Girl” adalah ajang survival yang terdiri dari 83 siswa di mana mereka berbagi mimpi serupa; menjadi idol. Dibagi menjadi kelas 1-4, pemenang di antara mereka nantinya akan debut sebagai girl grup berskala global. Acara ini juga dipandu oleh Yoon Kyung San sebagai MC, dan guru wali kelas terdiri dari Ock Joo Hyun, Yuri, Aiki dan Soyeon.
Menjadi leader Hook, Aiki sudah berpengalaman mengarahkan orang lain di dalam timnya. Seperti diketahui, ia bersama kru dance berhasil memasuki babak final “Street Woman Fighter“. Pada konferensi pers itu, ibu satu anak tersebut mengungkapkan harapannya dalam menjadi wali kelas para peserta.
“Aku ingin menjadi guru wali kelas yang dibutuhkan anak-anak,” kata Aiki. “Aku juga punya sikap, ‘Giliranmu untuk melewati ini’.”
Selain itu, Aiki beranggapan akan memberikan sudut pandang lain mengenai penilaian karena ia berprofesi sebagai penari profesional. Meski tidak punya pengalaman menjadi member girl grup, ia tahu apa yang dibutuhkan untuk memikat pemirsa. Sehingga ia pede-pede saja untuk turut ambil bagian dalam membentuk girl grup baru.
“Karena aku seorang dancer dan bukan anggota girl grup, aku banyak berpikir tentang bagaimana para siswa menunjukkan daya tariknya dari sudut pandang pemirsa,” terang Aiki.
Di sisi lain, CP mengungkapkan perbedaan antara “My Teenage Girl” dengan program survival lainnya. Perbedaan program ini adalah kesempatan pada penggemar untuk terhubung dengan para kontestan melalui konten prekuel sejak bulan September lalu. Diketahui bersama, program ini sebelumnya pernah membuat publik khawatir karena rentang usia peserta kebanyakan di bawah 17 tahun.
Sementara itu, “My Teenage Girl” akan disiarkan perdana 28 November mendatang. Ajang survival ini bisa disaksikan setiap hari Minggu pukul 20.20 waktu setempat.
(wk/inta)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00397611.html
Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR) atau SIG menjalin kerja sama dengan…
Beritamu.co.id - Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 April 2025…
Beritamu.co.id - Yacobus Jemmy Hartanto selaku Komisaris dan juga Pengendali PT Jayamas Medica Industri Tbk (IDX: OMED) telah melakukan transaksi Pembelian…
Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…
Beritamu.co.id– PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (IDX:BBTN) terus melakukan penataan jaringan kantor sebagai…
Beritamu.co.id - Sebagai bagian dari upaya penegakan ketentuan terkait Over Dimension & Over Load…