Beritamu.co.id –
Kepopuleran yang dimiliki Lay EXO bukanlah hal baru lagi. Mengingat talentanya yang memukau, maka tidak heran jika idola satu ini terus menuai prestasi di sepanjang kariernya.
Baru-baru ini, terungkap pada Rabu (17/11), bahwa Lay Zhang berpartisipasi dalam ajang penghargaan bergengsi di Tiongkok “Chinese Top Ten Music Awards” ke-28. Di penghargaan bergengsi itu, Lay memborong banyak piala di antaranya “Best Producer”, “Best Album”, “Best Male Singer” dan “Top Ten Golden Melodies”.
Segera setelah Lay memenangkan 4 penghargaan dalam berbagai kategori dan menjadi artis yang paling banyak menerima penghargaan malam itu, netizen menjadikan Lay tidak dapat memegang piala lagi karena saking banyaknya penghargaan yang ia boyong. Seperti diketahui, Lay merupakan artis yang menduduki tren teratas di Weibo. Hal ini dikarenakan beberapa faktor seperti karya-karya bermusiknya.
Sumber: Twitter
Melalui album terbarunya “EAST”, penyanyi pemilik nama panjang Zhang Yixing ini tampil memukau di acara tersebut. Pertama, ia membawakan lagu “Ascetic Monk”, sebuah lagu rap dengan suasana gelap yang pekat. Sebagai penampilan penutup malam itu, ia mempersembahkan lagu utama “Flying Apsaras” dari “East” dengan koreografi yang terus membuat penggemarnya kagum.
Bahkan, penggemar dikejutkan oleh keseimbangan fantastis Lay dan gerakan menantang, lompatan, dan bagaimana ia menggabungkan gaya menari yang berbeda dari penampilan sebelumnya. Hal ini menunjukkan totalitas Lay yang selalu sempurna di atas panggung terbayarkan dengan penghargaan serta talentanya sebagai seorang artis.
“Selamat untuk Yixing!! Aku senang dia memborong semua banyak piala. Kamu bintangnya!” tulis komentar penggemar yang memberikan selamat kepada idolanya lewat Twitter. “Selamat Yixing atas kemenangannya menjadi produser terbaik, penyanyi terbaik dan top sepuluh. Aku bangga dengan kerja kerasmu!” tulis komentar penggemar lainnya.
Sementara itu, Lay baru-baru ini diketahui mengambil kursus di Harvard Center Shanghai dan terciduk sedang serius menekuni kursusnya itu. Harvard Center Shanghai sendiri merupakan lembaga pendidikan yang mana pihak Harvard bekerja sama dengan Tiongkok.
(wk/taki)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00396287.html
Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…
Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…
Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…
Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…
Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…