Categories: Berita Pilihan

Menkes yakin vaksin di Indonesia mampu hadapi varian baru COVID-19

Jakarta (Beritamu.co.id) – Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin meyakini jenis-jenis vaksin COVID-19 di Indonesia masih cukup ampuh untuk menghadapi varian-varian baru virus SARS-CoV-2 penyebab COVID-19.

“Kesimpulan kami, sampai sekarang kalau ada varian virus yang masuk (baik) anak atau cucuya, Insya Allah harusnya kekebalan yang sudah terbentuk masih cukup untuk menanggulangi,” katanya saat menyampaikan keterangan di Kantor Presiden Jakarta, Senin.

Seusai menghadiri rapat terbatas dengan topik “Evaluasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM)” yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo, menurut Menkes, saat ini berbagai varian virus COVID-19 sudah menyebar di Indonesia.

“Memang varian Delta itu kodenya B.1.617.2 itu sudah punya anaknya ada AY.4, AY.23, AY.24, nah… yang terbanyaknya di Indonesia itu anaknya atau sub-variannya AY.23 dan AY.24 malah sudah keluar cucunya AY.4 yaitu AY.4.2 itu yang sekarang banyak di Inggris yang disebut varian Delta Baru,” katanya.

Varian-varian tersebut memiliki mutasi genetika yang mirip dengan induk virus.

“Nah, di Indonesia sendiri AY.4 sudah ada, AY.23 sudah ada AY.24 sudah ada, AY.4.2 belum ada. Semua varian Delta, anaknya, sub-sub variannya, cucunya itu memiliki mutasi genetik yang mirip,” kata Budi Gunadi Sadikin .

Virus corona varian Delta, AY.4.2 diketahui menjadi penyebab meningkatnya paparan kasus COVID-19 hingga 10 persen di Inggris dan sejumlah negara Eropa.

Related Post

Sedangkan varian AY.23 banyak menyebar di Singapura.

Di Indonesia sendiri ada 10 jenis vaksin COVID-19 yang disuntikkan ke masyarakat yaitu vaksin Sinovac, AstraZeneca, Sinopharm, Moderna, Pfizer, Novavax, Johnson&Johnson, Biofarma, Cansino dan Zifivax.

Menurut catatan Kemenkes per 15 November 2021, sudah ada 130.616.514 dosis vaksin COVID-19 dosis pertama yang disuntikan atau 62,72 persen sedangkan vaksinasi dosis kedua sudah diberikan sebanyak 84.552.446 dosis.

Sedangkan ada 1.191.298 dosis vaksinasi dosis 3 yang telah diberikan kepada tenaga kesehatan namun untuk lansia baru ada 9.495.112 dosis pertama (44,05 persen) dan vaksinasi dosis kedua adalah sebesar 5.958.573 dosis.

 

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2524689/menkes-yakin-vaksin-di-indonesia-mampu-hadapi-varian-baru-covid-19)

Chavied Mardi

Wisata Blogger yang menyenangkan

Recent Posts

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

13 mins ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

44 mins ago

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

1 hour ago

DRMA Catatkan Sejarah, Inovasi DC Battery Pack Raih Sertifikasi SNI Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…

2 hours ago

XL Axiata Pastikan Konektivitas Lancar untuk Sukseskan Pilkada 2024 di Seluruh Indonesia

Beritamu.co.id - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) (IDX: EXCL) telah menyiapkan jaringan untuk…

3 hours ago

Anak Usaha TOWR Raih Fasilitas Pinjaman Bergulir dari Bank BNP Paribas Indonesia Senilai Rp500 Miliar

Beritamu.co.id - Emiten bidang usaha Investasi dan jasa penunjang telekomunikasi, PT Sarana Menara Nusantara…

4 hours ago