Categories: Showbiz

Lisa BLACKPINK Dibilang Kembaran Jisoo Gara-gara Warna Rambut Baru

Dua member BLACKPINK baru-baru ini membuat penggemar bertanya-tanya yang mana Lisa dan yang mana Jisoo gara-gara warna dan gaya rambut mereka. Semirip apa penampilan mereka?

Beritamu.co.id
Pada 9 November, Lisa BLACKPINK (Black Pink) mengejutkan penggemar dengan penampilannya yang tak terduga di Los Angeles tanpa foto atau berita tentang jadwalnya sebelumnya. Idol cantik ini juga membuat penggemar heboh dengan warna rambut barunya.

Lisa mewarnai rambutnya menjadi merah muda untuk pertama kalinya, dan ini warna rambut yang selalu diinginkan penggemar untuk dimiliki Lisa. Foto yang beredar menunjukkan Lisa berada di studio di Los Angeles bersama DJ Snake, juga bertemu kembali dengan penyanyi Niki Zenfanza.

Dengan rambut merah mudanya yang baru dan luar biasa, “boneka hidup” BLACKPINK ini terlihat lebih cantik. Khususnya, Lisa dengan potongan bob dan rambut pink mengingatkan banyak penggemar pada Jisoo di MV “DDU-DU DDU-DU”, yang mengusung gaya rambut bob merah muda yang sama.

Source: Kbizoom

Atau mungkin, Lisa ingin bercosplay sebagai sesama member setelah Jisoo baru-baru ini berdandan sebagai maknae BLACKPINK di Halloween. Lisa dan Jisoo terlihat sangat mirip sehingga BLINK percaya bahwa mereka benar-benar bisa dikira anak kembar.

Related Post

Dengan gaya rambut barunya ini, Lisa secara resmi telah melengkapi tampilan rambut pink keempat member BLACKPINK yang sebelumnya pernah diusung tiga member yang lain. Seperti yang diharapkan dari BLACKPINK, nampaknya rambut merah muda adalah suatu keharusan.

Lucunya, gaya rambut baru Lisa sempat menjadi candaan di antara penggemar BLACKPINK. Beberapa dari mereka memposting foto Lisa dan Jisoo dan sengaja melabeli foto keduanya dengan menukar nama mereka saking miripnya.

(wk/dewi)

Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00395111.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Kenaikan PPN 12 Persen Dinilai Memberatkan Konsumen

Beritamu.co.id - Kebijakan pemerintah yang akan menaikan tarif Pajak Pertambahan Nilai (PPN) menjadi 12…

22 mins ago

Isu Sengketa Tanah, AHY Ingatkan Pemerintah Lebih Fokus Selamatkan Kerugian Negara

Beritamu.co.id - Menteri Koordinator bidang Infrastruktur Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengatakan…

7 hours ago

Doo Financial Kini Hadir di Indonesia: Tawarkan Akses Pasar Global kepada Investor Lokal

Beritamu.co.id - Broker yang menjadi bagian dari Doo Group, Doo Financial, berekspansi ke Indonesia…

24 hours ago

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

2 days ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

2 days ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

2 days ago