Categories: Liga Inggris

Pulisic dan Kante diharapkan kembali gabung Chelsea tanpa cedera


Jakarta (Beritamu.co.id) – Manajer Chelsea Thomas Tuchel berharap agar Christian Pulisic dan N’Golo Kante kembali dari jeda internasional tanpa cedera karena dia mengatakan pasangan itu belum seratus persen siap meskipun dipanggil oleh Prancis dan Amerika Serikat.

Kante baru saja kembali dari cedera, bermain 85 menit dengan hasil imbang 1-1 dengan Burnley pada akhir pekan lalu, sementara Pulisic hanya bermain empat kali di seluruh kompetisi musim ini karena cedera pergelangan kaki.

“Kami telah mempersiapkan mereka selama dua minggu terakhir, tetapi mereka juga bebas untuk pergi ke tim nasional mereka dan mudah-mudahan mendapatkan menit (bermain) yang mengangkat mereka ke level yang lebih tinggi ketika mereka kembali, jika mereka tidak cedera, ” ujar Tuchel kepada wartawan, seperti dikutip Reuters, Senin.

“Ini adalah keseimbangan yang konstan dan kami tidak memiliki kendali atasnya. Jadi, saya selalu sedikit takut,” tambah Tuchel.

Ia pun berharap manajemen tim AS akan bertanggung jawab dan tidak berlebihan memainkan Pulisic ketika mereka menghadapi Meksiko dan Jamaika di kualifikasi Piala Dunia.

Related Post

“Dia benar-benar ingin kembali, tetapi ini masalah manajemen rasa sakit, bukan cedera ulang atau masih cedera,” ungkap Tuchel.

“Hanya saja, masih sakit. Tapi dia berusaha keras dan ingin mati-matian untuk kembali, dan kami membutuhkannya. Tapi, ya, kami sedikit khawatir. 

“Mudah-mudahan dia tidak terbawa emosi dengan membantu negaranya memenangi pertandingan yang sangat penting. Semoga semuanya berjalan dengan baik dan menit-menit pertandingan itu akan mengangkatnya dan dia kembali lebih kuat,” pungkas Tuchel. 

 

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2509561/pulisic-dan-kante-diharapkan-kembali-gabung-chelsea-tanpa-cedera)

David Jones

penikmat sepak bola :D

Share
Published by
David Jones

Recent Posts

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

7 hours ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

13 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

14 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

15 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

15 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

23 hours ago