Categories: Liga Inggris

Everton dirusak badai cedera pemain


Jakarta (Beritamu.co.id) – Awal menjanjikan Everton dalam Liga Premier musim ini telah dirusak oleh rangkaian cedera pemain-pemain kuncinya, kata manajer Rafa Benitez setelah Everton kalah 1-2 melawan Wolverhampton Wanderers, Selasa dini hari tadi.

Everton harus bermain tanpa Lucas Digne, Yerry Mina, Abdoulaye Doucoure, Andre Gomes, dan Dominic Calvert-Lewin di Molineux saat Wolves membuat  mereka menelan kekalahan liga ketiga berturut-turut.

Setelah tiga kali menang dan sekali  imbang dari empat pertandingan pembukanya, Everton hanya menang sekali dalam enam pertandingan terakhinya sehingga melorot dari peringkat keempat ke peringkat 10 setelah menjalani 10 pertandingan.

“Kami sangat bagus pada awal musim,” kata Benitez kepada wartawan seperti dikutip Reuters, Selasa. “Kami melihat banyak hal yang baik dan positif.”

Related Post

“Kami berusaha memastikan kami cukup kuat, tetapi kami mungkin masih kehilangan pemain yang bisa membuat perbedaan,” tambah Benitez.

“Setidaknya kami melihat karakter pada babak kedua dengan menanggapi babak pertama yang buruk. Kami harus melihat apa yang kami lakukan pada babak kedua,” kata dia lagi.

Everton menjamu tim peringkat kesembilan Tottenham Hotspur, Minggu pekan ini.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2497069/everton-dirusak-badai-cedera-pemain)

David Jones

penikmat sepak bola :D

Share
Published by
David Jones

Recent Posts

Ditjen Pajak Sebut Kebutuhan Penting Masyarakat Bebas PPN 12 Persen

Beritamu.co.id - Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) memastikan kebutuhan penting masyarakat tak…

27 mins ago

Dilon Sutandar Kembali Kurangi Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPRI

Beritamu.co.id - Dilon Sutandar selaku Direksi PT Paperocks Indonesia Tbk (IDX: PPRI) telah mengurangi…

59 mins ago

BEI Umumkan Evaluasi Indeks Investor33, SRI-KEHATI, ESGQKEHATI, ESGSKEHATI, IDXVESTA28, ECONOMIC30

Beritamu.co.id - Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman sehubungan Evaluasi Indeks Investor33, SRI-KEHATI, ESGQKEHATI,…

1 hour ago

ANALIS MARKET (25/11/2024) : IHSG Berpotensi Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, diperdagangan sebelumnya (22/11), IHSG di tutup menguat…

3 hours ago

Shell Bantah Tutup Seluruh SPBU di Indonesia

Beritamu.co.id - Manajemen perusahaan migas Shell Indonesia menanggapi kabar yang menyebutkan bahwa Shell akan…

3 hours ago

Prabowo Ajak UEA Bantu RI Wujudkan Ketahanan Pangan-Energi

Beritamu.co.id - Presiden RI Prabowo Subianto mengajak Uni Emirat Arab (UEA) untuk ikut berpartisipasi…

4 hours ago