Categories: Bisnis

BI Yakinkan Dampak Imported Inflation ke Indonesia Minim

Beritamu.co.id, JAKARTA – Pemulihan ekonomi yang pesat dan gangguan pada rantai pasok global diperkirakan memicu lonjakan inflasi yang tinggi di sejumlah negara. Meski demikian, fenomena tersebut dinilai tidak akan memberi efek rambatan yang besar ke Indonesia.

Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI) Dody Budi Waluyo menyampaikan bahwa imported inflation terhadap Indonesia dari fenomena global tersebut relatif kecil.

“Imported inflation kepada Indonesia pun relatif masih kecil. Tidak kita lihat dampak yang kuat,” kata Dody pada konferensi pers Hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) BI, Selasa (19/10/2021).

Imported inflation adalah inflasi yang disebabkan oleh kenaikan harga barang impor dari luar negeri akibat efek perubahan nilai tukar. 

Menurut Dody, lonjakan inflasi di sejumlah negara tidak terlalu berdampak besar pada nilai tukar rupiah. Selain itu, dia menyebut melonjaknya harga komoditas global tidak berpengaruh kepada indeks harga konsumen di Indonesia.

Seperti diketahui inflasi tinggi menghantam sejumlah negara khususnya negara kaya seperti Inggris (3,2 persen) dan Amerika Serikat (5,3 persen).

Inflasi tinggi di negara-negara tersebut sebagian disebabkan oleh mismatch (ketidaksesuaian) antara permintaan dan pasokan, atau harga gas yang melonjak.

Related Post

Meski demikian, Dody memperkirakan fenomena global tersebut akan bersifat transitory atau sementara. “Dalam pembahasan dengan IMF-World Bank Annual Meeting bersama G20, isu yang diangkat salah satunya adalah risiko global terkait inflasi. Kelihatannya semua sepakat melihat ini adalah kondisi yang transitory atau temporer.”

Dia mengatakan periode kenaikan inflasi yang tinggi ini akan menurun secara bertahap dan masih akan berlangsung hanya sampai pertengahan 2022.

.
. :

.
Beritamu.co.id . Follow sosial media kami
.

sumber : https://ekonomi.bisnis.com/read/20211019/9/1456159/bi-yakinkan-dampak-imported-inflation-ke-indonesia-minim

alfian nadlor

Blogger yang suka mendesain

Recent Posts

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

2 hours ago

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

3 hours ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

4 hours ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

4 hours ago

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

5 hours ago

DRMA Catatkan Sejarah, Inovasi DC Battery Pack Raih Sertifikasi SNI Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…

6 hours ago