Categories: MARKET

Wall Street Lanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id – Wall Street melanjutkan penguatan dari sesi sebelumnya pada Rabu (6/10/2021) dipicu optimisme tercapainya kesepakatan di kongres yang dapat menghindarkan terjadinya gagal bayar utang oleh pemerintah Amerika Serikat.

Seperti dilaporkan Reuters, indeks Dow Jones Industrial Average di Bursa Efek New York, AS, naik 102,32 poin, atau sekitar 0,30 persen, menjadi 34.416,99. Indeks S&P 500 meningkat 17,83 poin, atau sekitar 0,41 persen, menjadi 4.363,55. Indeks komposit Nasdaq menguat 68,08 poin, atau sekitar 0,47 persen, menjadi 14.501,91.

Senator Partai Republik Mitch McConnell menyatakan Partai Republik akan mendukung perpanjangan plafon utang federal sampai Desember mendatang, mencegah terjadinya krisis ekonomi global.

Harga emas berjangka di COMEX New York Mercantile Exchange turun seiring menguatnya nilai tukar dolar AS. Harga emas untuk pengiriman November 2021 turun 0,5 persen menjadi US$1.752,90 per ons. Indeks dolar AS naik 0,3 persen menjadi 94,23.

Bursa saham Eropa melemah pada Rabu, dengan indeks STOXX 600 Eropa merosot 1 persen, dipicu kekhawatiran melonjaknya harga gas alam.

Related Post

Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, merosot 81,23 poin, atau sekitar 1,15 persen, menjadi 6.995,87. Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, melorot 221,16 poin, atau sekitar 1,46 persen, menjadi 14.973,33.

Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, anjlok 152,40 poin, atau sekitar 1,71 persen, menjadi 8.775. Indeks Cac 40 di Euronext, Paris, Perancis, turun 83,16 poin, atau sekitar 1,26 persen, menjadi 6.493,12.

Nilai tukar pound sterling melemah 0,5 persen terhadap dolar AS menjadi US$1,3559 per pound. Terhadap euro, nilai tukar pound melemah 0,1 persen menjadi 1,1740 euro per pound.


https://pasardana.id/news/2021/10/7/wall-street-lanjutkan-penguatan/

Yulia Vera

Recent Posts

Prabowo Mau RI Belajar dari Brasil Terkait Program Makan Bergizi Gratis dan EBT

Beritamu.co.id - Presiden Prabowo Subianto menghadiri forum Indonesia-Brasil Business Forum in the sideline of…

6 hours ago

MIND ID Pamerkan Inovasi Baterai Motor Two-Wheel di Ajang Inabuyer EV and SME Pavilion 2024

Beritamu.co.id -  MIND ID, sebagai BUMN Holding di Industri Pertambangan Indonesia, terus mendukung terciptanya…

8 hours ago

Komisaris JSMR Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di Perseroan

Beritamu.co.id - M. Roskanedi selaku Komisaris PT Jasa Marga Tbk (IDX: JSMR) telah menambah…

8 hours ago

Direktur Utama CAKK Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di Perseroan

Beritamu.co.id - Johan Silitonga selaku Direktur Utama PT Cahayaputra Asa Keramik Tbk. (IDX: CAKK)…

9 hours ago

Kota Deltamas Jalin Kerja Sama dengan Pemkab Bekasi dan Pemkab Karawang dalam Pembangunan Jembatan dan Jalan Penghubung Antar Wilayah

Beritamu.co.id – Kota Deltamas, bersama Pemerintah Kabupaten Bekasi dan Pemerintah Kabupaten Karawang, menandatangani Perjanjian…

10 hours ago

Meski dalam Kondisi Baik, Perbankan Diminta Waspadai Volatilitas Ekonomi Global

Beritamu.co.id - Perbankan tanah air masih dalam kondisi yang cukup baik. Setdaknya, keadaan itu tertuang…

11 hours ago