Categories: Berita Pilihan

Erick Thohir berharap KEK Kesehatan Sanur bangkitkan pariwisata Bali

Jakarta (BeritaMu.co.id) – Menteri BUMN Erick Thohir mengharapkan pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kesehatan di Sanur, Bali, membangkitkan kembali pariwisata Bali.

“Memulai awal minggu yang penuh wara nugraha dengan bertemu Gubernur Bali, Pak Wayan Koster, kami membahas pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kesehatan di Sanur. Potensinya besar dan melimpah sehingga bisa menjadi prioritas untuk berperan dalam membangkitkan kembali pariwisata di Bali,” ujar Erick Thohir seperti dikutip dari akun Instagram @erickthohir di Jakarta, Rabu.

Dalam kesempatan itu Erick bersama Gubernur Bali membahas kesiapan perusahaan BUMN menjelang dibukanya kembali penerbangan Internasional ke Bali.

“Kesiapan dan kewaspadaan Bandara Internasional Ngurah Rai sebagai akses utama para wisatawan harus benar-benar terjaga dan ditingkatkan untuk memastikan pelayanan dengan standar prokes yang terjamin,” katanya.

Penambahan akses penerbangan ke Bali melalui maskapai Garuda atau Citilink juga maskapai lainnya, serta menyiapkan fasilitas kesehatan yang melibatkan BUMN holding rumah sakit dan BUMN farmasi, juga harus disiapkan.

Related Post

Menteri BUMN berharap diskusi ini bisa menjadi awal yang baik untuk bangkitnya pariwisata dan ekonomi di Bali.

Sebelumnya, Kementerian BUMN mendukung pemulihan sektor pariwisata Provinsi Bali terkait dengan rencana pembukaan Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai untuk penerbangan internasional pada 14 Oktober mendatang.

Menteri BUMN mengatakan, dukungan tersebut diberikan karena ia menilai sudah saatnya perekonomian masyarakat Bali pulih kembali usai terdampak pandemi COVID-19.

Pihaknya juga tetap mengingatkan masyarakat Bali agar disiplin menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penyebaran COVID-19.

Chavied Mardi

Wisata Blogger yang menyenangkan

Recent Posts

Segmen Perhotelan Berpotensi Naik Saat Nataru, Paradise Indonesia Optimis Catat Tren Positif di Akhir Tahun

Beritamu.co.id - Perusahaan yang bergerak di bidang komersial, perhotelan, dan penjualan properti, yang dikenal…

46 mins ago

BNI Sekuritas Ajak Investor Pahami Jebakan Psikologis Investasi Saham

Beritamu.co.id - Investasi saham merupakan salah satu strategi untuk meraih kebebasan finansial, namun tentu…

1 hour ago

MTDL Optimis Kuartal IV Membaik Sejalan Tren Teknologi AI dan Cyber Security

Beritamu.co.id - Emiten Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) yang mengelola dua bidang usaha, yaitu…

2 hours ago

PEFINDO Tegaskan Peringkat idAA untuk Surat Utang TPIA yang Akan Jatuh Tempo

Beritamu.co.id - PEFINDO menegaskan peringkat idAA untuk Obligasi Berkelanjutan I Tahap II Tahun 2018…

2 hours ago

ANALIS MARKET (26/11/2024) : IHSG Berpeluang Bergerak Menguat

Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (25/11), IHSG ditutup menguat +1,65%…

3 hours ago

ANALIS MARKET (26/11/2024) : IHSG Diprediksi Kembali Menguat

Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, tiga indeks utama Wall Street berakhir…

4 hours ago