Cara Flash Xiaomi Redmi 3 Bootloop Dan Mati Total

BeritaMu.co.id – Bagi anda yang menggunakan smartphone xiaomi Redmi 3/Pro dengan garansi distributor pasti telah menemukan beberapa masalah.

Mulai dari baterai boros hingga adanya beberapa aplikasi bawaan tidak jelas yang akhirnya mengganggu pengguna.

Redmi 3/PRO garansi distributor kebanyakan menggunakan bawaan ROM MIUI versi China dan bukan versi resmi dari pihak Xiaomi.

Sehingga hal tersebut sangat berpengaruh besar terhadap performa dari Xiaomi Redmi 3 itu sendiri.

Untuk itu, anda perlu melakukan flashing menggunakan versi resmi ROM MIUI resmi.

Agar Redmi 3/Pro yang anda gunakan mendapakan performa terbaik, sebaiknya gunakan ROM MIUI versi resmi dari Xiaomi dengan cara flashing.

Flashing atau flash ulang juga sering digunakan untuk memperbaiki smartphone yang mengalami error sistem, bootloop dan mati total.

Kalau anda suka oprek tampilan Xiaomi, silakan coba aplikasi MiRape Apk untuk membuat tema MIUI sendiri lewat HP Xiaomi.

Cara Flash Xiaomi Redmi 3 Ido Bootloop

Untuk melakukan flashing ROM Xiaomi Redmi 3 sebaiknya gunakan PC/ laptop dengan sistem operasi Windows 64bit.

Hal ini merupakan syarat wajib yang harus anda penuhi sebelum melakukan flashing.

Sudah banyak yang coba menggunakan Windows 32bit dan pada akhirnya stuck saat proses flashing atau tidak berhasil.

Bahan – bahan yang harus disiapkan

Cara Flash Redmi 3 via Mi Flash

Instal Mi PC Suite dan juga MiFlash di PC/Laptop.Jika sudah, sekarang buka Mi PC Suite.Jika semua sudah terinstal, hubungkan ponsel anda (Redmi 3) dengan MI PC Suite menggunakan kabel data (usahakan kabel data yang ori/bawaan hp).Ekstrak file rom yang sudah anda download tadi, kemudian buka file tersebut.Setelah itu, matikan Redmi 3 anda dengan kondisi masih terhubung dengan PC/laptop yang anda gunakan.Kemudian nyalakan kembali Redmi 3 anda dengan menekan tombol “Power & Volume UP” secara bersamaan sampai masuk ke Download Mode.Setelah itu, Pilih “Download…”.Buka MiFlash klik kanan Run As Administrator lalu Klik “Browse…”.Kemudian cari folder ROM yang sudah anda ekstrak tadi.Jika sudah ketemu, Klik Refresh (Kotak Kuning), Lalu Klik Flash (Kotak Merah) (Pilih Flash All).Jika sudah seperti gambar diatas lanjutkan dengan klik “Flash“.Tunggu sampai proses Flashing selesai dan status “Operation Completed Succesfully”.Setelah proses flashing selesai, anda bisa melepaskan kabel Usb yang masih terhubung dengan Redmi 3.Biasanya ponsel anda akan restart otomatis, dan akan memakan waktu yang sedikit lebih lama, jadi tunggu saja.

Cara Flash Xiaomi Redmi 3 via Fastboot

Sebelum masuk ketahap flashing, siapkan terlebih dahulu bahan-bahan berikut ini :

Setelah semua bahan-bahan diatas sudah anda download dan diletakkan dalam satu folder.

Untuk melakukan flash ulang Redmi 3 via Fastboot silakan ikuti tutorial berikut ini :

Related Post

Ekstrak stockrom xioami yang sudah anda download.Install Mi Flash, kemudian jalankan softwarenya.Pada Mi Flash, klik tombol “Browse” lalu cari file stockrom yang sudah anda ekstrak tadi.

Jika sudah Klik tanda panah dan arahkan ke opsi Advanced.

Pada bagian fastboot anda bisa pilih script ROM yang terdiri dari 3 opsi yang bisa digunakan :
Flash_all.bat : install ROM serta menghapus data user dan file yang ada di memori internal.Flash_all_except_storage.bat : Install ROM dan menghaspus data pengguna.Flash_all_except_data_storage.bat : Install rom tanpa menghapus data.
Pilih saja script diatas yang sesuai dengan kebutuhan anda, misalnya anda tidak ingin data pada Redmi 3 terhapus, maka bisa pilih – Flash_all_except_data_storage.bat.Selanjutnya masuk kemode fastboot dengan cara matikan Redmi 3, kemudian tekan tombol power + volume bawah secara bersamaan, sampai muncul logo robot xiaomi dilayar HP.Hubungkan Redmi 3 anda denggan PC/laptop menggunakan kabel data.Setelah itu, buka lagi Mi Flastool, lalu klik tombol “Refresh” (hal ini bertujuan agar Redmi 3 anda teredeteksi).Setelah “ID Device” sudah berhasil terdeteksi, langkah selanjutnya adalah klik “Flash” untuk memulai proses flashing Redmi 3 anda.

Tunggu sampai prosesnya selesai.Setelah prosesnya selesai, maka Redmi 3 anda akan restart secara otomatis dan adna sudah bisa melepaskan kabel Usb nya.

Cara Flash Redmi 3 Tanpa PC

Cara yang satu ini menurut kami adalah cara yang mudah dan simpel, karena tidak membutuhkan bantuan komputer untuk melakukan flashing.

Cuma menggunakan fitur updater yang ada pada Xiaomi Redmi 3 dan ponsel Xiaomi yang lainnya.

Sebelum masuk ketahap flash ulang via Updater sebaiknya siapkan dulu ROM atau firmware Redmi 3 yang berformat .zip berikut ini :

Cara Flash Redmi 3 via Updater

Usahakan baterai ponsel anda diatas 50 %.Silakan download salah satu dari file ROM di atas, saya sarankan untuk menggunakan ROM Stable Global.Pindahkan file ROM yang sudah didownload ke Internal memori > downloaded_rom.Untuk pengguna MIUI 8 ketas file ROM bisa diletakkan di Internal memori tanpa didalam folder.Selanjutnya buka aplikasi Updater.Kalau tidak ada bisa melalui Pengaturan > Tentang Ponsel > Klik System Update.Selanjutnya klik menu icon titik tiga di pojok kanan atas lalu pilih opsi Choose update package.Kemudian arahkan ke folder downloaded_rom tempat dimana ROM Stable diletakkan tadi.

Klik saja pada firmware Redmi 3 tersebut dan proses flashing akan berjalan.Setelah selesai, Redmi 3 anda akan restart secara otomatis.

Biasanya proses booting setelah flashing akan membutuhkan waktu yang lebih lama dari biasanya.

Kalaupun terjadi bootloop, anda bisa memperbaikinya dengan menerapkan cara flash ulang dengan bantuan PC/laptop.

Sebelum flashing dilakukan, sebaiknya back up dulu data penting yang ada di ponsel.

Karena flash ulang akan menghapus semua data yang ada di smartphone.

Apabila anda menginginkan Rom di Redmi 3 selalu update, maka sangat disarankan untuk mengganti Rom distributuor ke Rom resmi Xiaomi.

Demikianlah Cara Flash Xiaomi Redmi 3 via Mi Flash, cukup mudah bukan. Semoga anda berhasil mengikuti tutorial diatas.

manchunian

Recent Posts

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

4 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

6 hours ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

6 hours ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar di BEI Tercatat Sebesar 12.063 Triliun, Turun 1,46% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…

7 hours ago

Harga Tiket Pesawat Kapan Turun? Kemenhub: Segera Diumumkan jika Rekomendasinya Keluar

Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…

7 hours ago

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

8 hours ago