Categories: Liga Inggris

Solskjaer: bukan tidak mungkin tinggalkan Ronaldo dari tim


Jakarta (BeritaMu.co.id) – Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer mengatakan akan berhati-hati mengatur waktu bermain Cristiano Ronaldo, namun ia harus menyeimbangkannya dengan membuat penyerang asal Portugal berusia 36 tahun itu menetap di tim. 

Ronaldo yang bergabung kembali dengan United setelah 12 tahun meninggalkan Old Trafford, kembali dengan dua gol kemenangan 4-1 atas Newcastle United dalam pertandingan Liga Premier, Sabtu lalu. 

United akan kembali beraksi dalam pertandingan pembuka penyisihan grup Liga Champions, Selasa, melawan klub Swiss Young Boys. Solskjaer pun mengaku tidak akan mengesampingkan waktu istirahat Ronaldo.

“Bukan tidak mungkin untuk meninggalkannya,” ujar Solskjaer, seperti dikutip dari Reuters, Senin.

“Dia berusia 36 tahun, sedangkan Mason (Greenwood) berusia 19 tahun, jadi sama saja, saya harus mengatur menit bermainnya dan juga pemain 36 tahun itu.

Related Post

“Hal lain tentang Cristiano adalah dia sangat menjaga dirinya, sehingga saya tahu dia akan pulih dengan cepat dan telah menjalani pra-musim.

“Tentu saja, penting bagi kami untuk membuat semua orang bangkit dan berlari, serta memberinya 90 menit,” tambah Solskjaer.

United berada di puncak Liga Premier dengan 10 poin setelah empat pertandingan. Mereka akan melakukan perjalanan ke West Ham United pada Minggu untuk pertandingan liga berikutnya. 

 

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2390029/solskjaer-bukan-tidak-mungkin-tinggalkan-ronaldo-dari-tim)

David Jones

penikmat sepak bola :D

Share
Published by
David Jones

Recent Posts

BTech Bermitra dengan The University of Queensland, Dorong Inovasi dan Keberlanjutan di Bidang Teknologi Pertambangan

Beritamu.co.id - PT Bukit Teknologi Digital (BTech), anak perusahaan dan lini penelitian dan pengembangan…

2 hours ago

Ditutup di Level 7.161, IHSG Akhir Pekan Melemah -0,74 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

3 hours ago

Surplus Neraca Perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 Mencapai 2,48 Miliar Dolar AS

Beritamu.co.id - Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), surplus neraca perdagangan Indonesia pada Oktober…

3 hours ago

Hadir di Ajang SIAL Interfood 2024, INDF Ajak Pelaku F&B ‘Kumpul Nyaman di Rumah Indofood’

Beritamu.co.id - SIAL Interfood, pameran internasional makanan dan minuman, kembali diselenggarakan di Indonesia bertempat…

4 hours ago

QRIS Jadi ‘Game Changer’ yang Mengubah Sistem Pembayaran di Indonesia

Beritamu.co.id - Dunia terus bertransformasi, dan sektor keuangan pun tak luput dari perubahan.  Perkembangan…

5 hours ago

BTN Incar Kelola Dana Mahasiswa UPN Veteran Yogyakarta Rp50 Miliar

Beritamu.co.id - PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN, IDX: BBTN) terus memacu peningkatan dana…

5 hours ago