Categories: MARKET

Rugi MARI Kian Dalam Menjadi Rp4,02 Miliar Pada Kuartal I 2021

Beritamu.co.id – PT Mahaka Radio Integra Tbk (IDX: MARI) mencatatkan rugi bersih sebesar Rp4,02 miliar dalam tiga bulan pertama tahun 2021, atau membengkak 49,44 persen dibandingkan periode sama tahun 2020 yang tercatat sebesar Rp2,69 miliar.

Akibatnya, rugi per saham dasar makin dalam menjadi Rp0,77. Sedangkan kuartal I 2020 tercatat Rp0,51.

Data tersebut tersaji dalam laporan keuangan kuartal I 2021 tanpa audit emiten penyiaraan itu yang diunggah pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (13/9/2021).

Jelasnya, pendapatan perseroan merosot 47,47 persen menjadi Rp12,571 miliar. Rinciannya, pendapatan iklan radio program merosot 16,27 persen menjadi Rp14,466 miliar. Sedangkan pendapatan iklan radio spot menyusut 25,97 persen menjadi Rp5,764 miliar. Bahkan pendapatan iklan radio adilbs anjlok 60,06 persen menjadi Rp2,48 miliar.

Walau, beban dapat ditekan sedalam 33,72 persen menjadi Rp17,55 miliar. Tapi rugi sebelum pajak penghasilan membengkak 88,63 persen menjadi Rp4,98 miliar.

Related Post

Sementara aset terpapas 2,52 persen menjadi Rp309,45 miliar. Hal itu dipicu saldo laba belum ditentukan penggunaanya yang susut 3,6 persen menjadi Rp107,035 miliar.

Patut diperhatikan, kas yang digunakan untuk aktivitas operasi mencapai Rp536,21 juta, atau memburuk dibandingkan kuartal I 2020 yang membukukan kas bersih diperoleh dari aktivitas operasi sebesar Rp5,552 miliar.


https://pasardana.id/news/2021/9/13/rugi-mari-kian-dalam-menjadi-rp4-02-miliar-pada-kuartal-i-2021/

Yulia Vera

Recent Posts

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

38 mins ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

1 hour ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

2 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

10 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

11 hours ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

12 hours ago