Jakarta, BeritaMu.co.id – Bursa Eropa menguat pada sesi awal perdagangan Senin (13/9/2021), di tengah antisipasi pemodal terhadap kebijakan bank sentral Eropa (European Central Bank/ECB) selanjutnya.
Indeks Stoxx 600 dibuka naik 0,4% dengan indeks saham sektor minyak dan gas menguat 1,1% memimpin reli indeks saham sektoral, sementara indeks saham sektor komoditas dasar melemah 0,3%.
Selang setengah jam kemudian, reli indeks Stoxx 600 menjadi 1,9 poin (+0,41%) ke 468,27. Indeks DAX Jerman lompat 103 poin (+0,66%) ke 15.712,83. Indeks CAC Prancis terkerek 30,7 poin (+0,46%) ke 6.694,48. Sementara itu, FTSE Inggris naik 29,6 poin (+0,42%) ke 7.058,76.
ECB menyatakan akan memperlambat laju pembelian obligasi bulanannya, yang selama ini ditujukan membantu pelaku usaha mengakses likuiditas melimpah untuk ekspansi di sektor riil di bawah skema PEPP (Pandemic Emergency Purchase Programme).
Bank sentral zona euro tersebut juga merevisi target inflasi jangka menengah menyusul kenaikan indeks harga konsumen (IHSK) Benua Biru pada Agustus, ke level tertingginya sebesar 3%.
Mayoritas bursa saham Asia Pasifik tertekan dengan bursa Hongkong memimpin koreksi. Saham Alibaba drop hingga 4,5% menyusul laporan Financial Times mengenai rencana Beijing memecah anak usaha Ant Group yakni Alipay dan mengharuskan aplikasi kredit dikelola terpisah dari entitas perusahaan tersebut.
Sementara itu, kontrak berjangka (futures) indeks saham AS menguat tipis di sesi awal pra-perdagangan Senin setelah indeks S&P 500 pada Jumat pekan lalu mencetak koreksi harian terpanjang sejak Februari.
S&P dan Dow Jones mencetak koreksi 5 hari sedangkan Nasdaq mencetak koreksi 3 hari beruntun. Pemicunya adalah kekhawatiran pemodal mengenai perlambatan ekonomi dan lonjakan inflasi.
Sepekan ini, perhatian investor global akan terpaku pada IHK AS per Agustus, yang akan dirilis pada Selasa, di mana ekonom dalam survey FactSet memperkirakan angka inflasi akan melonjak 5,3% secara tahunan.
Update Terus berita terkini di BertaiMU.co.id
[]
(ags/ags)
Demikian berita mengenai Investor Pantau Kebijakan ECB, Bursa Eropa Dibuka Menguat , ikuti terus update berita dari kami
Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20210913145850-17-275840/investor-pantau-kebijakan-ecb-bursa-eropa-dibuka-menguat
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…
Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…
Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…
Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…
Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…