Categories: Bisnis

Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 20 Segera Dibuka, Kuota 800.000 Peserta

Beritamu.co.id, JAKARTA – Pemerintah akan segera membuka pendaftaran Program Kartu Prakerja gelombang 20. Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja menyebut bahwa pengumuman akan dilaksanakan dalam waktu dekat.

Head of Communications Manajemen Pelaksanan Program Kartu Prakerja Louisa Tuhatu mengatakan bahwa kuota penerimaan peserta program gelombang 20 yang disediakan adalah sebanyak 800.000 peserta.

“Kuota gelombang 20 adalah 800.000. Jadwalnya akan kami umumkan dalam beberapa hari ke depan,” jelas Louisa dalam pesan singkat, Minggu (5/9/2021).

Adapun, jumlah kuota peserta pada gelombang 20 sama dengan yang disediakan pada gelombang 19. Hingga gelombang 19, sudah ada lebih dari 10 juta penerima Kartu Prakerja.

Untuk pendaftaran, bisa dilakukan melalui situs resmi www.prakerja.go.id . Dilansir dari situs prakerja.go.id, berikut tahapan pendaftarannya:

1. Masuk (login) ke akun yang sudah dibuat dengan nama, alamat e-mail, dan kata sandi

2. Masuk ke dashboard

3. Isi NIK, nomor KK, dan tanggal lahir

4. Lengkapi data diri dan unggah foto KTP

5. Verifikasi nomor handphone dan tunggu SMS berisi kode OTP

Related Post

6. Masukkan kode OTP yang dikirim via SMS ke nomor handphone

7. Isi pernyataan pendaftar sampai selesai

8. Siapkan diri untuk melakukan Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar

9. Selesai evaluasi tes, pilih gelombang seleksi yang dibuka

10. Tunggu hasil pendaftaran gelombang melalui SMS

Para peserta yang menerima Kartu Prakerja nantinya akan menerima bantuan pelatuuhan sebesar Rp1 juta, dana insentif pascapelatihan sebesar Rp600.000 selama 4 (empat bulan) atau total Rp2,4 juta, serta insentif pengisian tiga survei sebesar Rp150.000 yang dibayarkan Rp50.000 setiap kali pengisian survei.

.
. :

.
Beritamu.co.id . Follow sosial media kami
.

sumber : https://ekonomi.bisnis.com/read/20210905/9/1438120/pendaftaran-kartu-prakerja-gelombang-20-segera-dibuka-kuota-800000-peserta

alfian nadlor

Blogger yang suka mendesain

Recent Posts

Ditutup di Level 7.245, IHSG Selasa Melemah -0,93 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore ini, Selasa (26/11/2024) berakhir…

53 mins ago

PEFINDO Tegaskan Peringkat idAAA(cg) untuk Rencana Penerbitan Obligasi Berkelanjutan II Tahun 2024 HRTA

Beritamu.co.id - PEFINDO menegaskan peringkat idAAA(cg) untuk rencana penerbitan obligasi berkelanjutan II PT Hartadinata…

1 hour ago

Pabrik Petrokimia Ciwandan Milik Chandra Asi Group Kembali Ditetapkan sebagai Objek Vital Nasional Bidang Industri

Beritamu.co.id - PT Chandra Asri Pacific Tbk (Chandra Asri Grup) (IDX: TPIA) kembali memperoleh…

2 hours ago

BUMI Dukung Transformasi Pendidikan melalui Program Pelatihan Guru ‘BUMI BERDAYA’

Beritamu.co.id - PT Bumi Resources Tbk. (IDX: BUMI) kembali menunjukkan komitmennya terhadap tanggung jawab…

2 hours ago

Segmen Perhotelan Berpotensi Naik Saat Nataru, Paradise Indonesia Optimis Catat Tren Positif di Akhir Tahun

Beritamu.co.id - Perusahaan yang bergerak di bidang komersial, perhotelan, dan penjualan properti, yang dikenal…

3 hours ago

BNI Sekuritas Ajak Investor Pahami Jebakan Psikologis Investasi Saham

Beritamu.co.id - Investasi saham merupakan salah satu strategi untuk meraih kebebasan finansial, namun tentu…

4 hours ago