Categories: Bisnis

Bos BI Sebut Digitalisasi dan Ekonomi Hijau Jadi Elemen Penting dari Peradaban Baru Covid-19

Beritamu.co.id, JAKARTA – Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo memaparkan tiga elemen penting dalam peradaban baru yang muncul akibat pandemi Covid-19.

Pertama, yaitu digitalisasi. Perry mengatakan pembatasan sosial yang diterapkan pada masa pandemi telah mengakselerasi digitalisasi di berbagai aspek kegiatan ekonomi.

Oleh karena itu, menurutnya diperlukan pembelajaran digital atau digital learning di dunia pendidikan. Akselerasi ekonomi keuangan digital nasional juga menjadi game changer selama pandemi, juga penerapan digital di bidang kesehatan dan bidang lainnya.

“Digitalisasi menjadi lebih cepat, mudah, dan efisien,” katanya dalam Pembukaan Kongres ISEI XXI secara virtual, Selasa (31/8/2021).

Elemen penting kedua, imbuhnya, yaitu inklusi ekonomi dan keuangan.

Inklusi ekonomi dan keuangan perlu didorong untuk mengatasi kesenjangan ekonomi antardaerah, skala usaha, serta golongan pendapatan.

Related Post

“UMKM dan sektor pertanian khususnya, melalui klasterisasi, kewirausahaan, akses pembiayaan, dan digitalisasi,” jelasnya.

Selain itu, elemen ketiga yaitu ekonomi hijau atau green economy. Perry mengatakan, ekonomi hijau saat ini menjadi tuntutan global, karena itu Indonesia harus mampu merespon dan menyikapinya melalui berbagai kebijakan reformasi struktural dan digitalisasi.

.
. :

.
Beritamu.co.id . Follow sosial media kami
.

sumber : https://ekonomi.bisnis.com/read/20210831/9/1436000/bos-bi-sebut-digitalisasi-dan-ekonomi-hijau-jadi-elemen-penting-dari-peradaban-baru-covid-19

alfian nadlor

Blogger yang suka mendesain

Recent Posts

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

5 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

6 hours ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

6 hours ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar di BEI Tercatat Sebesar 12.063 Triliun, Turun 1,46% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…

7 hours ago

Harga Tiket Pesawat Kapan Turun? Kemenhub: Segera Diumumkan jika Rekomendasinya Keluar

Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…

7 hours ago

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

8 hours ago