Categories: Bisnis

Pemilik Akun Prakerja Kini Bisa Akses Fitur Rekomendasi Pekerjaan di Dashboard

Beritamu.co.id, JAKARTA – Program Kartu Prakerja bekerja sama dengan 3 (dua) platform pekerjaan (job platform) untuk menambah fitur baru di dashboard yaitu fitur rekomendasi pekerjaan.

Head of Communication Manajemen Kartu Prakerja Louisa Tuhatu menyampaikan bahwa fitur tersebut dapat dimanfaatkan baik oleh mereka yang sudah menjadi penerima Kartu Prakerja, maupun mereka yang memiliki akun tetapi belum lolos seleksi gelombang.

“Di dashboard akan ada kolom untuk mengisi keahlian yang dimiliki dan setelah itu akan muncul rekomendasi pekerjaan yang sesuai,” jelas Louisa dalam keterangan resmi, Senin (30/8/2021).

Dalam menggunakan fitur baru tersebut, setiap orang bisa mengisi sampai 10 keahlian dan rekomendasi pekerjaan yang diberikan maksimal adalah 5.

“Bagi mereka yang sudah lolos seleksi gelombang dan sudah mengambil pelatihan, rekomendasi pekerjaan akan otomatis muncul sesuai dengan jenis pelatihan yang diambilnya,” jelasnya.

Untuk saat ini, Louisa mengatakan Manajemen Prakerja bekerja sama dengan dua job platform yaitu jobs.id dan karir.com.

Bagi pemilik akun Prakerja dan penerima Kartu Prakerja yang ingin mengakses fitur rekomendasi pekerjaan cukup mengklik lowongan pekerjaan yang diminati, dan akan langsung terhubung dengan job platform.

Akan tetapi, Louisa mengingatkan fitur ini tidak menjamin pekerjaan, namun memberikan informasi mengenai peluang kerja yang dapat dikejar.

Selain itu, penerima Kartu Prakerja bisa mendapatkan informasi mengenai pelatihan yang perlu diambil untuk meningkatkan daya saing mereka.

Related Post

Adapun, program Kartu Prakerja gelombang 19 telah ditutup kemarin, Minggu (29/8/2021) pada pukul 23.59 WIB. Pendaftaran gelombang 19 telah dibuka sejak Kamis, 26 Agustus 2021 dengan kuota untuk sebanyak 800.000 peserta.

Pemerintah menetapkan alokasi anggaran untuk Program Kartu Prakerja di semester II/2021 sebesar Rp10 triliun.

Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menyampaikan sebanyak 3,18 juta orang telah mendaftar program Kartu Prakerja gelombang 18.

Airlangga menyebut dari 3 juta lebih pendaftar, yang lolos persyaratan atau eligible sebanyak 2,03 juta orang, atau tersisihkan di tahap persyaratan yaitu sebanyak 1,14 juta orang. Adapun, kuota penerima Kartu Prakerja gelombang 18 adalah 800.000 orang.

Dari gelombang 1 yang dimulai sejak April 2020, hingga gelombang 18, terdapat 67,6 juta orang yang berminat mendaftar program Kartu Prakerja. Sementara pada semester I/2021, Airlangga mencatat sudah ada 2,77 juta orang penerima Kartu Prakerja.

.
. :

.
Beritamu.co.id . Follow sosial media kami
.

sumber : https://ekonomi.bisnis.com/read/20210830/9/1435832/pemilik-akun-prakerja-kini-bisa-akses-fitur-rekomendasi-pekerjaan-di-dashboard

alfian nadlor

Blogger yang suka mendesain

Recent Posts

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

2 hours ago

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

3 hours ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

3 hours ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

4 hours ago

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

5 hours ago

DRMA Catatkan Sejarah, Inovasi DC Battery Pack Raih Sertifikasi SNI Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…

6 hours ago