Categories: Balap

Tabrakan beruntun di Spa, sejumlah pebalap W-Series lolos dari cedera


Syukur semua pebalap baik-baik saja sepertinyaJakarta (BeritaMu.co.id) – Pebalap Belanda Beitske Visser dan pebalap Norwegia Ayla Agren telah meninggalkan rumah sakit menyusul kecelakaan beruntun yang melibatkan enam mobil pada babak kualifikasi ajang W-Series di Sirkuit Spa-Francorchamps, Jumat.

Pebalap Inggris Abbie Eaton dan Sarah Moore, serta Belen Garcia asal Spanyol dan Fabienne Wohlwend terlibat dalam kecelakaan babak kualifikasi Grand Prix Belgia ajang balap mobil kursi tunggal yang diikuti seluruhnya oleh pebalap putri itu.

Mereka telah menjalani pemeriksaan di pusat medis sirkuit dan juga dinyatakan lolos dari cedera serius.

“Syukur semua pebalap baik-baik saja sepertinya. Mobil-mobil itu bertahan luar biasa baik dari apa yang terlihat sebagai kecelakaan yang masif,” kata direktur balapan Dave Ryan seperti dikutip Reuters.

Tabrakan yang terjadi pada seri pendukung Formula 1 itu memicu kembali wacana perlunya pemeriksaan terhadap Sirkuit Spa-Francorchamps menyusul sejumlah insiden kecelakaan serius, termasuk salah satu yang menyebabkan kematian pebalap Formula 2 Anthoine Hubert dua tahun silam.

Pebalap cadangan tim Williams F1 Jack Aitken juga mengalami patah tulang selangka saat kecelakaan di sirkuit tersebut pada ajang balap ketahanan Spa 24 Hours akhir juli.

Related Post

“Perlu adanya perubahan di tikungan ini dan saya sangat terkejut belum ada yang berubah,” kata pebalap cadangan Alfa Romeo Callum Ilott di media sosial seperti dikutip Reuters.

Kecelakaan pada Jumat itu terjadi ketika mobil para pebalap mulai menanjak ke tikungan cepat Eau Rouge menuju Raidillon. Moore dan Eaton kehilangan kendali mobilnya hingga menabrak pembatas dan kemudian dihantam sejumlah mobil lainnya.

Mobil Eaton dan Visser bahkan terpelanting ke udara karena benturan tersebut, sedangkan mobil Wohlwend terbalik di trek.

Sesi kualifikasi dihentikan sementara sebelum restart.

Pemuncak klasemen sementara Jamie Chadwick asal Inggris merebut pole position untuk GP Belgia.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2356058/tabrakan-beruntun-di-spa-sejumlah-pebalap-w-series-lolos-dari-cedera)

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Share
Published by
rara renita

Recent Posts

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

1 hour ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

2 hours ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

3 hours ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar di BEI Tercatat Sebesar 12.063 Triliun, Turun 1,46% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…

3 hours ago

Harga Tiket Pesawat Kapan Turun? Kemenhub: Segera Diumumkan jika Rekomendasinya Keluar

Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…

4 hours ago

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

5 hours ago