Categories: Showbiz

Winter aespa Tuai Pro-Kontra Gara-gara Rekomendasikan YouTuber Kontroversial

Netizen tak mempermasalahkan jika Winter menontonnya sendiri, namun mereka tak ingin konten dari YouTuber kontroversial direkomendasikan olehnya kepada penggemar. Namun, ada pula yang membelanya.

Beritamu.co.id
Winter aespa baru-baru ini menjadi perhatian, namun bukan karena musik yang dirilisnya bersama grup maupun visualnya yang selama ini banyak dipuji. Kali ini, pelantun “Next Level” tersebut dikritik karena seleranya tontonannya.

Baru-baru ini, Winter merekomendasikan channel YouTube yang dia tonton melalui aplikasi obrolan Bubble. Winter menulis, “Aku menonton YouTube saat aku bosan dan aku menonton ‘Kkokkomu’ dan ‘Jun Woo’…? Saat aku menontonnya, waktu berlalu dengan cepat. Jadi aku merekomendasikannya kepada kalian.”

Rekomendasi Winter telah menjadi topik hangat karena salah satu YouTuber yang dia rekomendasikan sebelumnya terlibat dalam kontroversi dan juga dikenal mengunggah konten provokatif. YouTuber Jun Woo dikritik oleh netizen ketika dia sebelumnya menipu penontonnya dengan mengatakan bahwa pacarnya saat itu adalah adik perempuannya.

Selain itu, Jun Woo memposting konten provokatif dengan judul seperti, “Aku membuat akun Instagram palsu dan mendekatinya untuk menguji kecenderungannya selingkuh dengan pacarnya”, “Penonton ini mengatakan bahwa mereka putus karena aku… ?” dan “Foto terburuk yang dikirim oleh pacar yang mengatakan dia sedang minum di rumah.”

Source: Allkpop

Setelah melihat rekomendasi channel YouTube Winter, netizen berkumpul di berbagai komunitas online untuk mengkritik rekomendasi Winter. Mereka tak mempermasalahkan jika Winter menontonnya sendiri, namun mereka tak ingin konten dari YouTuber kontroversial direkomendasikan olehnya kepada penggemar.

“Maksudku, dia bebas untuk menontonnya sendiri secara pribadi tapi menurutku itu bukan channel yang baik untuk direkomendasikan kepada orang-orang,” komentar netizen. “Dia perlu lebih dewasa,” kata netizen lainnya.

Related Post

“Apakah dia tidak peduli dengan imejnya?” ujar netizen. “Aku tidak berpikir channel ini adalah salah satu yang harus direkomendasikan oleh member girl grup rookie,” komentar yang lain. “Ini bukan masalah besar tapi itu hanya sedikit merusak imejnya,” imbuh lainnya.

Namun, ada beberapa netizen yang juga berkomentar kalau itu bukan masalah besar. “Aku pikir itu bukan masalah bahwa dia menontonnya,” kata netizen. “Aku tidak berpikir ini adalah sesuatu untuk dikritik,” tambah yang lain. “Orang-orang perlu tenang,” ujar lainnya.

YouTuber Jun Woo juga memposting di Instagram-nya, berbagi bahwa Winter aespa merekomendasikan channel-nya. Dia menulis, “Aku mendapat banyak DM tiba-tiba jadi aku pikir sesuatu yang buruk terjadi tapi Winter aespa juga menonton video-vdeoku.”

(wk/dewi)

Demikian berita mengenai Winter aespa Tuai Pro-Kontra Gara-gara Rekomendasikan YouTuber Kontroversial, ikuti terus update berita dari kami

Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00381743.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Hadi Suhermin Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di SMIL

Beritamu.co.id - Hadi Suhermin selaku Direktur Utama dan juga Pengendali PT Sarana Mitra Luas…

14 mins ago

Dorong Pengembangan Industri Kreatif, Kemenperin Gelar ‘Creative Business Incubator’

Beritamu.co.id - Industri kreatif merupakan salah satu sektor usaha yang cukup banyak digeluti oleh…

43 mins ago

Utang Luar Negeri Indonesia Triwulan III 2024 Tercatat Sebesar 427,8 Miliar Dolar AS, Tumbuh 8,3% YoY

Beritamu.co.id - Bank Indonesia (BI) menyebutkan, posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada triwulan…

1 hour ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Peluang IHSG untuk Melemah Masih Terbuka

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG di tutup melemah 1,29% ke level…

2 hours ago

Bahlil Berencana Optimalkan Lagi Sumur Minyak Tua Demi Swasembada Energi

Beritamu.co.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan bahwa untuk…

3 hours ago

BEI Umumkan Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat yang Tidak Melakukan Penyampaian Laporan Keuangan Interim per 30 September 2024

Beritamu.co.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman perihal Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat…

3 hours ago