Beritamu.co.id – Digital Edge, perusahaan teknologi asal Hongkong menyiapkan dana sebesar Rp412,62 miliar untuk melaksanakan penawaran wajib atau tender offer terhadap efek bersifat ekuitas PT PT Indointernet Tbk (IDX: EDGE).
Melansir keterangan resmi EDGE yang diunggah pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (25/8/2021) bahwa Digital Edge akan melakukan tender offer atas 31,92 juta lembar saham atau 7,9 persen porsi saham EDGE dengan harga Rp12,927 per lembar.
Adapun pelaksanaan Tender Offer ini mulai dilaksanakan tanggal 26 Agustus hingga 24 September 2021 dan akan dibayarkan pada tanggal 6 Oktober 2021
Tender offer ini dilakukan setelah Digital Edge menambah kepemilikannya sebanyak 189.903.500 lembar saham atau setara 47 persen porsi saham perseroan pada tanggal 11 Juni 2021 di harga Rp10.495 per lembar.
Sehingga anak usaha Digital Edge Pte Ltd asal Singapura itu, merogoh dana sebesar Rp1,993 triliun, untuk mendongkrak porsi kepemilikan dari 12,1 persen menjadi 59,1 persen.
Adapun pengendali akhir Digital Edge adalah Micheal Domel.
“Pengambilalihan saham ini mengakibatkan perubahan pengendalian pada perseroan dan akan melaksanakan penawaran tender wajib atau tender offer sesuai dengan ketentuan OJK Nomor 9/2018 ,” tulis manajemen EDGE.
Dijelaskan, Digital Edge ‘mencaplok’ perseroan sebagai langkah membangun wahana infrastruktur digital terintergrasi, mulai dari pusat data dan aset jaringan di Asia Pasifik.
Adapun pemegang saham perseroan yang melego kepemilikannya adalah Otto Toto Sugiri, Ham Aming Hanafia, Bing Moniaga Budiman, Mariana Budiman, Sanjaya, Halim Soelistio, Agustinus Haryawirasman dan Sudjiwo Husodo.
Masih berdasarkan keterangan tersebut, disebutkan bahwa pengendali baru EDGE menyatakan tidak akan membawa emiten teknologi ini menjadi perusahaan tertutup.
https://pasardana.id/news/2021/8/25/digital-edge-siapkan-rp412-6-miliar-untuk-tender-offer-7-9-persen-edge/
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…
Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…
Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…
Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…
Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…