Categories: MARKET

Untuk Kenyamanan Penumpang, Citilink Perpanjang Gratis Tes PCR Sampai 31 Agustus

Beritamu.co.id – ?Maskapai Penerbangan Citilink memperpanjang program gratis tes polymerase chain reaction (PCR) dan antigen untuk calon penumpang hingga 31 Agustus 2021. Diketahui sebelumnya, bahwa program kerja sama ini berakhir pada 17 Agustus 2021 lalu.
 
“Melihat tanggapan positif serta permintaan dari pelanggan kami terhadap program yang telah berjalan sejak 12 Agustus, kami memperpanjang periode pembelian dengan gratis tes PCR dan antigen ini hingga 31 Agustus 2021,” kata Direktur Niaga Citilink Benny Rustanto dalam keterangan resmi.

Benny berharap dengan memperpanjang program tersebut bisa memberikan nilai tambah dan kenyamanan kepada penumpang saat melakukan perjalanan terbang bersama Citilink.

Dia mengatakan bahwa program tersebut merupakan buah hasil kerja sama dengan SiCepat, dimana  perusahaan memberikan total 5.800 tes PCR dan 1.600 tes antigen gratis untuk pelanggan yang akan terbang pada periode 18 Agustus hingga 30 September 2021, dengan melakukan pembelian melalui Aplikasi Betterfly Citilink dan website www.citilink.co.id.
 
“Program yang berjalan pada 12 Agustus hingga 17 Agustus 2021 itu telah dilakukan 3 ribu tes PCR dan 900 tes antigen gratis. Program tes PCR dan antigen gratis ini berlaku untuk penumpang Royal Green dan penumpang regular ekonomi Citilink,” sebut Benny.
 
Calon penumpang Citilink bisa mendapatkan layanan PCR dan antigen di fasilitas kesehatan yang bekerja sama dengan Pasporsehat di beberapa kota di Indonesia.
 
Kunjungi Aplikasi Betterfly Citilink dan website www.citilink.co.id untuk melakukan pembelian tiket sebagai syarat tes PCR gratis.
 
Untuk diketahui, tes PCR dan antigen telah menjadi kebutuhan utama bagi masyarakat yang berkepentingan melakukan perjalanan menggunakan transportasi udara pada masa pandemi covid-19.

Related Post


https://pasardana.id/news/2021/8/20/untuk-kenyamanan-penumpang-citilink-perpanjang-gratis-tes-pcr-sampai-31-agustus/

Yulia Vera

Recent Posts

OJK Gelar Puncak Bulan Inklusi Keuangan di Surabaya, Perluas Akses Keuangan untuk Peningkatan Kesejahteraan dan Perekonomian

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) terus mendorong perluasan akses keuangan bagi masyarakat yang…

1 min ago

ALTO Catat Pertumbuhan 357% dan Perkuat Kepemimpinan di Pasar QRIS Indonesia

Beritamu.co.id - ALTO Network, salah satu Penyelenggara Infrastruktur Sistem Pembayaran (PIP) terbesar di Indonesia…

32 mins ago

OJK Mengajar di Universitas Lampung: OJK Tegaskan Pentingnya Tata Kelola dan Integritas di Sektor Jasa Keuangan

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menegaskan pentingnya upaya penguatan tata kelola dan integritas…

2 hours ago

SIG Pasok 98.000 Ton Semen ke Proyek Tol Serang-Panimbang

Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX:SMGR) atau SIG turut berkontribusi dalam pembangunan jalan…

4 hours ago

Ditutup di Level 8.271, IHSG Akhir Pekan Melemah -0,03 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

5 hours ago

Lepas Suspensi, Saham NTBK Dapat Tambahan Sentimen Positif

Beritamu.co.id - Masa suspensi saham PT Nusatama Berkah Tbk (IDX:NTBK) segera berakhir. Bursa Efek Indonesia…

6 hours ago