Categories: Berita Pilihan

Gubernur BI pastikan dampak tapering Fed tak akan sebesar 2013

Jakarta (BeritaMu.co.id) – Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo memastikan dampak perubahan kebijakan alias tapering Bank Sentral AS, The Fed yang kemungkinan terjadi pada awal tahun 2022 tak akan sebesar krisis taper tantrum pada tahun 2013.

“Saya perlu tegaskan dampaknya terhadap global maupun emerging market, terhadap Indonesia khususnya tidak akan sebesar saat itu,” tegas Perry dalam Pengumuman Hasil Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bulanan Bulan Agustus 2021 di Jakarta, Kamis.

Menurut dia, setidaknya terdapat tiga alasan yang mendasari keyakinan tersebut.

Pertama, komunikasi Fed yang semakin ke sini semakin jelas mengenai kerangka kerja, alur kebijakan, perkiraan ekonomi ke depan, inflasi dan pengangguran.

“Rencana tapering Fed itu jelas dan sering dikemukakan. Dengan demikian pasar juga semakin memahami pola kerjanya,” ujar Perry.

Related Post

Kedua, ia menjelaskan bahwa BI sudah memiliki kebijakan yang cukup kuat dalam mengantisipasi tapering Fed, yakni melalui triple intervention dan koordinasi dengan Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dalam mengelola imbal hasil atau yield Surat Berharga Negara (SBN) tetap menarik bagi investor asing.

Kebijakan mengantisipasi tapering Fed tersebut, ditekankan Perry, sudah dilakukan sejak Februari 2021 saat yield obligasi AS sempat meningkat tajam.

Ketiga, tingginya cadangan devisa Indonesia pada akhir Juli 2021 yakni mencapai 137,3 miliar dolar AS, setara dengan pembiayaan 8,9 bulan impor atau 8,6 bulan impor dan pembayaran utang luar negeri pemerintah, serta berada di atas standar kecukupan internasional sekitar tiga bulan impor.

“Posisi tersebut jauh lebih dari cukup untuk kami tetap melakukan stabilisasi,” ucap Perry.

Chavied Mardi

Wisata Blogger yang menyenangkan

Recent Posts

Jelang Peak Season Nataru, KAI Daop 1 Jakarta Jual 159.411 Tiket Kereta

Beritamu.co.id - Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko menginformasikan tiket kereta api…

31 mins ago

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

3 hours ago

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

4 hours ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

4 hours ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

5 hours ago

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

5 hours ago