Jakarta, BeritaMu.co.id – Kontrak berjangka (futures) indeks bursa Amerika Serikat (AS) ambruk pada perdagangan Selasa (17/8/2021), setelah Dow Jones Industrial Average dan S&P 500 mencetak rekor tertinggi baru pada perdagangan kemarin.
Kontrak futures indeks Dow Jones drop 235 poin (-0,7%) dari nilai wajarnya, sementara kontrak serupa indeks S&P 500 turun 0,5% sementara Nasdaq Futures tertekan hingga 0,4%.
Saham Home Depot ambruk 3,5% di sesi pra-pembukaan setelah melaporkan pertumbuhan penjualan di toko yang sama sebesar 4,5% pada kuartal II-2021, atau di bawah konsensus pasar sebesar 5%.
Di sisi lain, saham Walmart drop 1,2% setelah perseroan memperkirakan laba per saham hanya akan berkisar US$ 1,3-US$ 1,4/saham pada kuartal III-2021, atau di bawah konsensus pasar yang dihimpun StreetAccount sebesar US$ 1,32/unit.
Pasar akan memantau data penjualan ritel di mana ekonom dalam survei Dow Jones memperkirakan penurunan sebesar 0,3% pada Juli, atau lebih buruk dari capaian Juni yang mencetak kenaikan sebesar 0,6%.
Dow dan S&P 500 mencetak reli pada hari kelima berturut-tutur pada Senin kemarin, masing-masing dengan penguatan sebesar 0,31% dan 0,26%. Sebaliknya, Nasdaq melemah 0,2%. Reli itu dicapai bahkan ketika penjualan ritel China tercatat hanya naik 8,5% (tahunan) pada Juli, atau di bawah proyeksi ekonom dalam polling Reuters sebesar 11,5%.
S&P 500 secara teknis mencetak pola bullish dengan menguat dua kali lipat dari posisi terendahnya selama pandemi, yakni pada 23 Maret 2020. Ini merupakan pola bullish tercepat yang dicapai sejak Perang Dunia II.
“Kami masih bullish pada saham (khususnya saham siklikal/saham berbasis nilai) berkat kuatnya kinerja keuangan emiten, yang menjadi pertanda bahwa risiko dari varian delta mengabur,” tulis JPMorgan dalam laporan riset yang dikutip CNBC International.
Update Terus berita terkini di BertaiMU.co.id
[]
(ags/ags)
Demikian berita mengenai Usai Cetak Pola Bullish, Dow Futures Malah Anjlok 235 Poin, ikuti terus update berita dari kami
Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20210817190841-17-269125/usai-cetak-pola-bullish-dow-futures-malah-anjlok-235-poin
Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…
Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…
Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…
Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…
Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…
Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…