Categories: MARKET

Progres Jalan Bypass BIL Menuju Sirkuit MotoGP di Mandalika Capai 81,17 Persen

Beritamu.co.id – Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) terus mempercepat pembangunan Jalan Bypass Bandara Internasional Lombok (BIL) menuju Kawasan Pariwisata Mandalika di Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

Saat ini, progres konstruksinya sudah mencapai 81,17% dengan target selesai September 2021. 

Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono mengatakan, pembangunan jalan Bypass BIL sepanjang 17,36 km akan memperlancar konektivitas dari Bandara BIL ke kawasan wisata di  Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Mandalika.

“Sekaligus mendukung akses menuju sirkuit MotoGP yang juga dibangun di kawasan Mandalika,” Kata Menteri Basuki, seperti dilansir dari siaran pers, Rabu (4/8).

Dirjen Bina Marga Kementerian PUPR, Hedy Rahadian menyampaikan, sesuai arahan Menteri Basuki, pembangunan Jalan Bypass BIL–Mandalika ditargetkan rampung September 2021 untuk mendukung even Superbike pada pertengahan November 2021 dan MotoGP pada Maret 2022.

Keberadaan jalan bypass akan mengurangi waktu tempuh dari Bandara Internasional Lombok menuju kawasan Mandalika dari yang semula 30 menit menjadi 15 menit. 

“Jalan bypass akan dilengkapi 12 overpass, 1 jembatan, dan 3 jembatan penyeberangan orang yang dibangun  untuk memperlancar arus lalu lintas dan memfasilitasi akses bagi warga sekitar,” beber Hedy. 

Related Post

Adapun pembangunan Jalan Bypass BIL– Mandalika terdiri dari 3 paket pekerjaan yakni Paket I sepanjang 4,3 km (STA 0+00-STA 4+30) dengan kontraktor PT Nindya Karya-Bumi Agung (KSO), Paket II sepanjang 9,70 km (STA 4+30-STA 14+00) kontraktornya PT Adhi Karya – PT Metro Lestari Utama (KSO), dan Paket 3 sepanjang 3,38 km (STA 14+00-STA 17+36), kontraktornya PT Yasa Patria Perkasa.

Anggaran pembangunannya bersumber dari APBN Tahun 2020-2021 sebesar Rp814 miliar. 

Hedy Rahadian menambahkan untuk  menambah kenyamanan wisatawan, akses menuju DPSP Mandalika juga didukung oleh jalan nasional yang telah memenuhi standar.

“Jalan-jalan nasional dari BIL menuju Kawasan Mandalika antara lain ruas jalan Tanak Awu-Sengkol sepanjang 5,03 km dan Sengkol-Kuta sepanjang 10,79 km telah terbangun 2 lajur dan memiliki lebar standar serta dalam kondisi mantap. Bahkan sebagian jalan Sengkol-Kuta yang berada di kawasan DPSP Mandalika telah terbangun 4 lajur,” ujar Hedy.

 


https://pasardana.id/news/2021/8/5/progres-jalan-bypass-bil-menuju-sirkuit-motogp-di-mandalika-capai-81-17-persen/

Yulia Vera

Recent Posts

Sri Mulyani Bertemu Menkeu Inggris, Bahas Ekonomi Global Hingga Dana Pendidikan

Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati bertemu dengan Menkeu Inggris Rachel Reeves…

5 hours ago

LinkedIn Nilai Pengembangan Kapasitas BTNers Patut Dicontoh

Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX:BBTN) meraih penghargaan bergengsi di bidang pengembangan sumber…

12 hours ago

Ekosistem Pembiayaan Peternak Domba Garut yang Diinisiasi OJK Mulai Menunjukan Hasil

Beritamu.co.id - Kantor Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Jawa Barat menggelar Sarasehan Pemantauan Implementasi Pengembangan…

19 hours ago

Tanam 4.000 Bibit Mangrove, Upaya HUMI untuk Keberlanjutan dan Mitigasi Perubahan Iklim

  Beritamu.co.id - Emiten pelayaran PT Humpuss Maritim Internasional Tbk. (HUMI) melaksanakan program penanaman…

1 day ago

Toyota Jalin Kolaborasi dengan Pertamina Patra Niaga dan TRAC untuk Mempelajari Penggunaan New Renewable Energy

Beritamu.co.id— Sesuai Indonesia Net Zero Emission (NZE) Roadmap, PT Toyota-Astra Motor (TAM) melakukan kolaborasi dengan…

2 days ago

OJK Bersama Stakeholder Terkait Tuntaskan Bentuk TPKAD di Seluruh Wilayah Indonesia

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama instansi dan stakeholder terkait telah berhasil membentuk…

2 days ago