Jakarta, BeritaMu.co.id – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS) bakal melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Selasa 24 Agustus mendatang.
Menariknya, hanya satu agenda yang akan dibahas dalam rapat ini yakni pergantian komisaris perusahaan.
Berdasarkan keterbukaan informasi yang dirilis BRIS di Bursa Efek Indonesia (BEI), rapat ini akan dilangsungkan pada Selasa secara virtual dan diagendakan rapat ini akan dimulai pada 13.30 WIB.
Dasar dari usulan mata acara rapat tersebut adalah pasal 23 ayat (1) juncto Pasal 3 ayat (1) Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 33/POJK.04/2014 tentang Direksi, dan Dewan Komisaris Emiten atau Perusahaan Publik, yang mengatur bahwa Dewan Komisaris diangkat dan diberhentikan oleh RUPS.
Lalu pasal 21 Anggaran Dasar Perseroan, yang mengatur mengenai syarat, masa jabatan, pengangkatan dan pemberhentian Anggota Dewan Komisaris Perseroan.
Bagi investor yang ingin mengikuti RUPSLB ini bisa mengakses fasilitas Electronic General Meeting System KSEI (eASY.KSEI) dalam tautan https://akses.ksei.co.id/ yang disediakan oleh Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI).
Adapun saat ini jajaran komisaris dan direksi perusahaan sebagai berikut:
Komisaris
Komisaris Utama/Komisaris Independen : Mulya E. Siregar
Komisaris : Suyanto
Komisaris : Masduki Baidlowi
Komisaris : Imam Budi Sarjito
Komisaris : Sutanto
Komisaris Independen : Bangun Sarwito Kusmulyono
Komisaris Independen : M. Arief Rosyid Hasan
Komisaris Independen : Komaruddin Hidayat
Komisaris Independen : Eko Suwardi
Direksi
Direktur Utama: Hery Gunardi
Wakil Direktur Utama 1: Ngatari
Wakil Direktur Utama 2: Abdullah Firman Wibowo
Direktur: Kusman Yandi
Direktur: Kokok Alun Akbar
Direktur: Anton Sykarna
Direktur: Achmad Syafii
Direktur: Tiwul Widyastuti
Direktur Kepatuhan: Tribuana Tunggadewi
Direktur: Ade Cahyo Nugroho
Hingga semester I-2021 lalu BRIS membukukan laba bersih sebesar Rp 1,48 triliun, naik 34,29% secara year on year (yoy), dari periode yang sama tahun lalu Rp 1,1 triliun.
Bank syariah milik Himbara (Himpunan Bank-bank Milik Negara) itu telah menyalurkan pembiayaan hingga Rp 161,5 triliun. Jumlah tersebut naik sekitar 11,73% dari periode yang sama pada 2020 yang sebesar Rp 144,5 triliun.
Porsi terbesar disumbangkan segmen konsumer yang mencapai Rp75 triliun atau setara 46,5% dari total pembiayaan.
Adapun segmen korporasi sebesar Rp36,7 triliun atau sekitar 22,8%. Kemudian segmen UMKM yang mencapai Rp36,8 triliun setara 22,9% dan sisanya segmen komersial Rp10 triliun atau sekitar 6,2%.
[]
(…)
Demikian berita mengenai RUPSLB 24 Agustus, Siapa Komisaris BRIS yang Bakal Diganti?, ikuti terus update berita dari kami
Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20210804095839-17-265967/rupslb-24-agustus-siapa-komisaris-bris-yang-bakal-diganti
Beritamu.co.id - Menteri Koordinator bidang Infrastruktur Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengatakan…
Beritamu.co.id - Broker yang menjadi bagian dari Doo Group, Doo Financial, berekspansi ke Indonesia…
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…
Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…
Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…
Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…