Categories: Liga Inggris

Mikel Arteta pastikan Granit Xhaka bertahan di Arsenal


Jakarta (BeritaMu.co.id) – Pelatih Arsenal Mikel Arteta memastikan gelandang The Gunners asal Swiss Granit Xhaka tetap bertahan di Emirates Stadium musim ini.

“Xhaka bertahan. Dia ingin bermain. Dia adalah pemain kunci untuk kami,” ungkap Arteta dikutip dari Sky Sports, Rabu.

Ucapan Arteta ini turut menyudahi spekulasi kepindahan Xhaka ke AS Roma yang sempat kencang berhembus di awal-awal pembukaan bursa transfer musim panas ini.

Pihak AS Roma dikabarkan tidak dapat memenuhi permintaan harga yang dipatok oleh Arsenal untuk Granit Xhaka musim panas ini. 

Sinyal bertahannya Granit Xhaka di Arsenal juga semakin kuat setelah ia mengunggah foto bersama rekan setimnya usai pertandingan pramusim melawan Chelsea, Minggu (1/8). 
 

 

 

 

 

View this post on Instagram

 

 

 

Related Post

 

 

 

 

 

 

 

 

A post shared by Granit Xhaka (@granitxhaka)

“Menyenangkan rasanya bisa berada di rumah,” tulis Xhaka melalui akun Instagramnya, @granitxhaka. 

Xhaka datang ke Arsenal dari Borussia Monchengladbach pada musim panas 2016 dengan biaya transfer sebesar 45 juta euro atau sekitar Rp593 miliar.

Bersama Arsenal, Xhaka tercatat tampil di 220 pertandingan di semua ajang, serta berhasil menyumbangkan 13 gol dan 20 assist. 

 

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2307450/mikel-arteta-pastikan-granit-xhaka-bertahan-di-arsenal)

David Jones

penikmat sepak bola :D

Share
Published by
David Jones

Recent Posts

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

4 hours ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

11 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

12 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

12 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

13 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

21 hours ago