Categories: Berita Pilihan

Tunjukkan sertifikat vaksin bisa dapat diskon belanja 10 persen

Jakarta (BeritaMu.co.id) – Vaksinasi nasional adalah salah satu cara untuk menanggulangi pandemi COVID-19. Selain mendapat kekebalan untuk tubuh, vaksin juga memberikan manfaat lain.

Mendukung program vaksinasi, Elizabeth sebagai salah satu brand fesyen besar di Indonesia mengadakan promo diskon bagi masyarakat yang sudah menerima vaksin COVID-19.

Lisa Subali selaku Direktur Elizabeth mengatakan program vaksinasi sangat penting dalam mempercepat pemulihan kondisi semua sektor di Indonesia, baik sektor kesehatan maupun sektor ekonomi.

“Maka dari itu sudah sewajarnya seluruh masyarakat Indonesia mendukung program vaksinasi ini,” ujar Lisa dalam keterangan resminya dikutip pada Minggu.

Rumah mode yang sudah berdiri selama lebih dari 58 tahun ini menawarkan promo diskon sebesar 10 persen untuk seluruh warga Indonesia. Promo ini berlaku sepanjang bulan Agustus 2021 bagi masyarakat yang bisa menunjukkan sertifikat vaksin.

Related Post

Promo ini berlaku di Toko Elizabeth seluruh Indonesia, offline maupun online. Untuk pembelian online, masyarakat bisa mendapatkan promo dengan menunjukkan bukti sertifikat vaksin dan KTP melalui DM Instagram ataupun Whatsapp CS Elizabeth.

Nantinya, CS Elizabeth akan memberikan kode voucher yang dapat digunakan untuk pembelian melalui laman resminya.

“Kami berharap masyarakat tidak menilai dari seberapa besar promo yang kami berikan, tetapi dari sisi bagaimana kita dapat saling membantu untuk memulihkan kondisi Indonesia salah satunya dengan mengikuti vaksinasi COVID-19,” kata Lisa.

Dengan dukungan dan keikutsertaan masyarakat dalam program vaksinasi, Elizabeth percaya akan mempercepat terbentuknya kekebalan tubuh yang diperlukan dalam melawan pandemi. Muaranya, upaya ini akan membantu mempercepat pemulihan kesejahteraan masyarakat.

Chavied Mardi

Wisata Blogger yang menyenangkan

Recent Posts

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

3 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

4 hours ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

4 hours ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar di BEI Tercatat Sebesar 12.063 Triliun, Turun 1,46% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…

5 hours ago

Harga Tiket Pesawat Kapan Turun? Kemenhub: Segera Diumumkan jika Rekomendasinya Keluar

Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…

5 hours ago

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

7 hours ago