Categories: Bisnis

Laba UNTR Semester I Capai Rp 4,5 T, Ini Pemicu Utamanya!

Jakarta, BeritaMu.co.id – Emiten alat berat Grup Astra, PT United Tractors Tbk (UNTR), membukukan perolehan laba bersih yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk senilai Rp 4,51 triliun pada semester pertama 2021.

Laba bersih tersebut meningkat sebesar 11,19% dari periode yang sama di tahun sebelumnya Rp 4,06 triliun. Alhasil, nilai laba per saham dasar UNTR meningkat menjadi Rp 1.211 per saham dari sebelumnya Rp 1.089 per saham.

Mengacu publikasi laporan keuangan perusahaan, Jumat (30/7/2021) di media massa, pendapatan bersih UNTR tercatat sebesar Rp 37,31 triliun pada 6 bulan pertama tahun ini, naik 12,40% dari tahun sebelumnya Rp 33,19 triliun.

Bersamaan dengan kenaikan pendapatan bersih tersebut, beban pokok pendapatan UNTR juga naik menjadi Rp 29,28 triliun dari sebelumnya Rp 25,93 triliun, sehingga, laba bruto perseroan menjadi senilai Rp 8,02 triliun dari sebelumnya Rp 7,26 triliun.

Sampai dengan 30 Juni 2021, total aset United Tractors tercatat mengalami kenaikan menjadi sebesar Rp 106,86 triliun dari posisi 31 Desember 2020 senilai Rp 99,80 triliun. Aset tersebut terdiri dari liabilitas sebesar Rp 39,20 triliun dan ekuitas sebesar Rp 67,65 triliun.

Adapun, kas dan setara kas sampai dengan semester pertama ini naik menjadi Rp 27,27 triliun dari tahun lalu Rp 16,92 triliun.

Di pasar modal, harga saham UNTR pada Jumat ini ditutup turun 1,01% di Rp 19.550/saham. Nilai transaksi saham UNTR Rp 109 miliar, dengan volume perdagangan 5,51 juta saham. Sepekan saham ini turun 1,01% dan sebulan turun 3,8%.

Related Post

Dalam pernyataan resmi Grup Astra Kamis kemarin, disebutkan penjualan alat berat Komatsu meningkat 60% menjadi 1.361 unit, sementara pendapatan dari suku cadang dan jasa pemeliharaan juga meningkat pada periode semester I-2021.

Adapun kontraktor penambangan, PT Pamapersada Nusantara (PAMA), mencatatkan penurunan volume pengupasan lapisan tanah (overburden removal) sebesar 3% menjadi 409 juta bank cubic metres, sementara produksi batu bara naik sebesar 3% menjadi 58 juta ton.

Anak perusahaan UNTR di bidang pertambangan melaporkan peningkatan penjualan batu bara sebesar 12% menjadi 6,3 juta ton, termasuk penjualan 1,4 juta ton metallurgical coal.

PT Agincourt Resources, anak perusahaan yang 95% sahamnya dimiliki UT, melaporkan penurunan penjualan emas sebesar 5% menjadi 176.000 ons.

[]

(…)

Demikian berita mengenai Laba UNTR Semester I Capai Rp 4,5 T, Ini Pemicu Utamanya!, ikuti terus update berita dari kami

Sumber : https://www.cnbcindonesia.com/market/20210730151122-17-264933/laba-untr-semester-i-capai-rp-45-t-ini-pemicu-utamanya

David Jones

penikmat sepak bola :D

Recent Posts

ANALIS MARKET (25/11/2024) : IHSG Diperkirakan Bergerak Sideways dengan Peluang Menguat Terbatas

Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan sebelumnya (22/11), IHSG ditutup menguat…

8 mins ago

ANALIS MARKET (25/11/2024) : IHSG Berpotensi Rebound

Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, Wall Street ditutup lebih tinggi pada…

39 mins ago

ERAA Sampaikan Rangkaian Transaksi sehubungan dengan Perubahan Pemegang Saham pada Anak Usaha

Beritamu.co.id - Emiten bidang Distribusi dan Pedagang Ritel Produk dan Layanan Komunikasi Selular dan…

1 hour ago

Ditjen Pajak Sebut Kebutuhan Penting Masyarakat Bebas PPN 12 Persen

Beritamu.co.id - Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan (Kemenkeu) memastikan kebutuhan penting masyarakat tak…

2 hours ago

Dilon Sutandar Kembali Kurangi Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPRI

Beritamu.co.id - Dilon Sutandar selaku Direksi PT Paperocks Indonesia Tbk (IDX: PPRI) telah mengurangi…

2 hours ago

BEI Umumkan Evaluasi Indeks Investor33, SRI-KEHATI, ESGQKEHATI, ESGSKEHATI, IDXVESTA28, ECONOMIC30

Beritamu.co.id - Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman sehubungan Evaluasi Indeks Investor33, SRI-KEHATI, ESGQKEHATI,…

3 hours ago