Categories: Bola

Persib Datangkan Beni Oktovianto dari Persiba

Persib Bandung resmi mendatangkan striker muda Persiba Balikpapan yakni Beni Oktovianto, sang striker bermain di kompetisi Liga 2 pada musim lalu.

Setelah resmi bergabung, Beni langsung ikut serta dalam latihan tim yang sudah dimulai sejak Jumat kemarin (10/01) di Stadion Sport Jabar Arcamanik.

Meski resmi pindah ke Persib, Beni hanya diberi kontrak pendek berdurasi satu tahun untuk membantu Persib di kompetisi Liga 1 2020.

Mengenai kepindahannya ke klub kebanggaan warga Bandung, Beni tidak menyangka dapat memiliki kesempatan bermain di kasta tertinggi sepakbola Indonesia, terutama karena dirinya akan bermain bagi klub besar seperti Persib.

“Saya dapat kontrak satu tahun (dan) ada opsi perpanjangan. Saya juga tak menyangka dan kaget juga bisa masuk tim besar seperti Persib Bandung,” kata Beni ditemui usai menjalani latihan perdana dikutip dari situs resmi Liga Indonesia.

Secara statistik pada musim lalu di Liga 2, Beni hanya mampu membuat dua gol bagi Persiba, sehingga sang striker sadar dirinya harus membuktikan kualitasnya di depan hadapan Bobotoh.

Related Post

Beni juga akan bekerja keras untuk langsung nyetel dengan kompetisi Liga 1 mengingat perbedaan besar anatara Liga 1 dan Liga 2.

“Justru itu jadi motivasi saya di sini (di Persib) bagaimana saya belajar dari senior-senior di sini. Saya termotivasi karena ini adalah tim besar,” kata Beni.

Dirinya sedikit menceritakan bahwa ia dibawa ke Persib oleh Robert Alberts sang pelatih kepala.

Robert merekomendasikan Beni kepada manajemen tim dan ia datang untuk melakukan tes medis sepekan lalu, Beni tersanjung karena tenaganya diinginkan langsung oleh pelatih kepala.

“Prosesnya hampir dua mingguan, Robert Alberts yang pertama kali menghubungi saya,” tuturnya.

Sumber : https://Beritamu.co.id/persib-datangkan-beni-oktovianto-dari-persiba/12797/

nayla fairus

penulis wanita di beritamu :D

Share
Published by
nayla fairus

Recent Posts

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

6 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

7 hours ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

7 hours ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar di BEI Tercatat Sebesar 12.063 Triliun, Turun 1,46% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…

8 hours ago

Harga Tiket Pesawat Kapan Turun? Kemenhub: Segera Diumumkan jika Rekomendasinya Keluar

Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…

9 hours ago

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

10 hours ago