Categories: Bola

Valverde Bantah Barcelona Sedang Hadapi Krisis

BeritaMu.co.id

Ernesto Valverde membantah bahwa Barcelona sedang dalam krisis setelah mengawali musim kompetisi 2019/2020 ini dengan cukup buruk, dan sang pelatih tetap tenang menghadapi isu mengenai masa depannya.

La Blaugrana mencatatkan rekor awal musim terburuk di La Liga dalam 25 tahun terakhir setelah ditaklukan dengan skor 2-0 oleh Granada pada hari Sabtu (21/9) lalu.

Hasil itu merupakan kekalahan kedua dalam lima pertandingan di liga domestik musim ini, membuat Barcelona kini tertinggal empat poin dari puncak klasemen dan memperpanjang rekor tanpa kemenangan mereka di laga tandang menjadi tujuh pertandingan beruntun, suatu rangkaian yang juga termasuk hasil imbang kontra Osasuna dan Borussia Dortmund pada musim ini.

Pertandingan di Camp Nou pada hari Selasa (24/9) malam nanti waktu setempat kontra Villarreal merupakan suatu kesempatan bagus bagi Barcelona untuk mengembalikan musim ini ke trek yang tepat dan Valverde berharap untuk bisa membungkam kritikusnya salah.

Related Post

“Di dunia sepak bola, kami berbicara tentang krisis setiap tiga hari sekali dan dalam tiga hari, Anda bisa keluar dari krisis,” ucap Valverde dalam konferensi pers. “Itulah yang kami inginkan: kami ingin meraih enam poin yang ada pada pekan ini.

“Mengapa kami berada dalam situasi ini? Sebab kami tidak bisa menang, itu sudah jelas. Ada sejumlah momen ketika kami tidak mampu menciptakan cukup banyak peluang untuk membalikkan keadaan.

“Ada hal-hal yang harus diperbaiki  namun, selain penampilan pada babak kedua kontra Dortmund, tidak ada lawan-lawan kami yang benar-benar memborbardir kami.

“Kami dihukum hanya sesekali, satu hal yang kebetulan terjadi. Kami menciptakan peluang, namun kami perlu mencipta lebih banyak lagi. Itulah hal yang harus diperbaiki. Kami perlu menciptakan lebih banyak daripada lawan.”

nayla fairus

penulis wanita di beritamu :D

Share
Published by
nayla fairus

Recent Posts

Doo Financial Kini Hadir di Indonesia: Tawarkan Akses Pasar Global kepada Investor Lokal

Beritamu.co.id - Broker yang menjadi bagian dari Doo Group, Doo Financial, berekspansi ke Indonesia…

7 hours ago

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

20 hours ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

1 day ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

1 day ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

1 day ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

1 day ago