Categories: Showbiz

Super Romantis, Manisnya Min Hyo Rin Antar Taeyang Big Bang Berangkat Wamil!

BeritaMU.co.idTahun 2018 ini tampaknya boy grup Big Bang memang akan vakum di dunia hiburan mengingat beberapa membernya sudah mulai berangkat wamil. Menyusul G-Dragon yang sudah menjalani wajib militer pada Senin (12/3/2018) kemarin giliran, Taeyang yang juga harus menjalani tugas kenegaraan itu disusul Daesung sehari setelahnya. Dari keberangkatan Taeyang ada yang cukup unik dan menjadi sorotan publik, pasalnya ia diantar oleh sang istri Min Hyo Rin.

Hal ini tentu menjadi momen yang mengharukan sekaligus dianggap sebagai momen paling manis dari keberangkatan idol yang satu ini. Dilansir Newsen, aktris sekaligus model cantik itu akan mendampingi Taeyang hingga ke pusat pelatihan dasar di unit Chungsung, Gangwon. Min Hyo Rin mengatakan bahwa ia sengaja mengantar sang sang suami sebelum berpisah dalam waktu yang cukup lama.

“Aku ingin berbagi salam terakhirku sebagai istri,” ucap Min Hyo Rin.

Related Post

Taeyang dan Min Hyo Rin menikah pada 3 Februari lalu setelah berpacaran selama lebih dari empat tahun. Pihak YG Entertainment selaku agensi yang menaungi Taeyang menjelaskan, keputusan Taeyang untuk wajib militer dilakukan secara diam-diam. Selain istri tercinta, pelantun ‘Darling’ tersebut juga akan diantar sejumlah keluarga dan kerabat terdekat. Taeyang juga diketahui tak membuat perayaan khusus bersama penggemar.

Taeyang akan memasuki Divisi Infanteri Angkatan Darat Blue Star Cheolwon Gangwon, sesuai dengan pelatihan perekrutan Unit Blue Star. Taeyang akan menjalani 21 bulan tugas (sekitar 2 tahun) dengan meninggalkan gemerlap keartisannya. Penyanyi berusia 29 tahun ini menjadi anggota Big Bang ketiga yang menjalani wajib militer setelah G-Dragon dan TOP. Rekan satu timnya, Daesung menyusul pada tanggal 13 Maret kemarin.

manchunian

Recent Posts

Sri Mulyani Bertemu Menkeu Inggris, Bahas Ekonomi Global Hingga Dana Pendidikan

Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati bertemu dengan Menkeu Inggris Rachel Reeves…

5 hours ago

LinkedIn Nilai Pengembangan Kapasitas BTNers Patut Dicontoh

Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX:BBTN) meraih penghargaan bergengsi di bidang pengembangan sumber…

11 hours ago

Ekosistem Pembiayaan Peternak Domba Garut yang Diinisiasi OJK Mulai Menunjukan Hasil

Beritamu.co.id - Kantor Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Jawa Barat menggelar Sarasehan Pemantauan Implementasi Pengembangan…

18 hours ago

Tanam 4.000 Bibit Mangrove, Upaya HUMI untuk Keberlanjutan dan Mitigasi Perubahan Iklim

  Beritamu.co.id - Emiten pelayaran PT Humpuss Maritim Internasional Tbk. (HUMI) melaksanakan program penanaman…

1 day ago

Toyota Jalin Kolaborasi dengan Pertamina Patra Niaga dan TRAC untuk Mempelajari Penggunaan New Renewable Energy

Beritamu.co.id— Sesuai Indonesia Net Zero Emission (NZE) Roadmap, PT Toyota-Astra Motor (TAM) melakukan kolaborasi dengan…

2 days ago

OJK Bersama Stakeholder Terkait Tuntaskan Bentuk TPKAD di Seluruh Wilayah Indonesia

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama instansi dan stakeholder terkait telah berhasil membentuk…

2 days ago