Categories: Showbiz

Jadi Member EXO yang Tak Pernah Marah, Sehun Justru Ingin Chen Bisa Ekspresikan Kemarahan

BeritaMU.co.id – EXO tidak hanya populer di Korea Selatan. Grup idol besutan SM Entertainment ini sudah populer di seluruh Asia, tidak terkecuali di Jepang. Baru-baru ini EXO juga meluncurkan sebuah album khusus berbahasa Jepang. EXO juga belum lama ini melakukan sesi pemotretan dan wawancara untuk majalah EXO-L JAPAN. Majalah ini nantinya hanya dirilis terbatas untuk fans yang terdaftar resmi di fansclub official EXO-L Jepang.

Berbeda dengan member lain yang mendapatkan kesempatan untuk menjawab pertanyaan secara individu, Suho dan Sehun berkesempatan untuk berada di sesi wawancara berdua. Leader dan maknae EXO tersebut ditanya pendapatnya tentang Chen yang gemar sekali tersenyum dan terkesan tidak pernah marah.

Sehun menjelaskan bahwa sebenarnya Chen pernah marah. Sehun mengakui ia hanya sekali melihat pria bernama Kim Jongdae tersebut marah. Kemudian Suho pun bertanya kepada Sehun apakah Chen marah karena ulahnya, dengan lugu Sehun menjawab itu bukanlah salah dirinya.

“Dia (Chen) pernah marah saat para member berkumpul bersama. Itu pertama kalinya aku melihat Chen hyung marah,” jabar Sehun.

Related Post

“Kenapa dia marah? Apakah itu salah Sehun?” tanya Suho.

“Bukan, bukan, itu bukan salahku. Tapi aku bilang pada Chen hyung, ‘Aku suka kalau kau marah’. Dia tidak marah lagi setelah itu. Sejujurnya aku suka kalau dia bisa mengekspresikan dirinya,” tandas Sehun.

Namun bukannya memikirkan nasehat Sehun yang ingin Chen mengekspresikan kemarahannya, namun Chen justru tidak pernah marah lagi sejak saat itu. Main vocal EXO tersebut bahkan menyesali mengapa ia pernah marah kepada member lainnya. Tidak lupa, Chen selalu minta maaf kepada member lainnya jika ia merasa kesal.

manchunian

Recent Posts

Sri Mulyani Bertemu Menkeu Inggris, Bahas Ekonomi Global Hingga Dana Pendidikan

Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati bertemu dengan Menkeu Inggris Rachel Reeves…

2 hours ago

LinkedIn Nilai Pengembangan Kapasitas BTNers Patut Dicontoh

Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX:BBTN) meraih penghargaan bergengsi di bidang pengembangan sumber…

9 hours ago

Ekosistem Pembiayaan Peternak Domba Garut yang Diinisiasi OJK Mulai Menunjukan Hasil

Beritamu.co.id - Kantor Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Jawa Barat menggelar Sarasehan Pemantauan Implementasi Pengembangan…

16 hours ago

Tanam 4.000 Bibit Mangrove, Upaya HUMI untuk Keberlanjutan dan Mitigasi Perubahan Iklim

  Beritamu.co.id - Emiten pelayaran PT Humpuss Maritim Internasional Tbk. (HUMI) melaksanakan program penanaman…

1 day ago

Toyota Jalin Kolaborasi dengan Pertamina Patra Niaga dan TRAC untuk Mempelajari Penggunaan New Renewable Energy

Beritamu.co.id— Sesuai Indonesia Net Zero Emission (NZE) Roadmap, PT Toyota-Astra Motor (TAM) melakukan kolaborasi dengan…

2 days ago

OJK Bersama Stakeholder Terkait Tuntaskan Bentuk TPKAD di Seluruh Wilayah Indonesia

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama instansi dan stakeholder terkait telah berhasil membentuk…

2 days ago