Categories: Showbiz

Mengenang Jonghyun SHINee, Sang Lead Vocal 4 Oktaf

BeritaMU.co.id Tanggal 18 Desember menjadi tanggal memilukan bagi SHINee. Salah satu membernya yaitu Kim Jonghyun memutuskan untuk mengakhiri hidupnya di kediamannya sendiri dengan menggunakan asap pembakaran briket batubara. Metode bunuh diri ini sering digunakan oleh orang Korea untuk mengakhiri hidupnya. Asap karbonmonoksida yang terperangkap di ruang tertutup sangat berbahaya jika terhirup oleh makhluk hidup.

Semasa hidupnya Kim Jonghyun dikenal sebagai musisi yang sangat berbakat. Ia menyandang predikat idol komposer karena kepiawaiannya menciptakan lagu. Tidak hanya sebagai idol, Jonghyun juga debut secara solo dan berkolaborasi dengan banyak penyanyi mulai dari Taeyeon SNSD hingga solois IU.

Jonghyun lahir pada tanggal 8 April 1990, ia menjadi member tertua kedua setelah sang leader Onew. Karir Jonghyun dimulai saat ia mengikuti audisi SM Academy pada tahun 2005 silam. Tiga tahun menjadi trainee, Jonghyun debuit bersama empat orang lainnya yaitu Onew, Key, Minho, dan Taemin dalam boy grup SHINee besutan SM Entertainment.

Jonghyun menempati posisi lead vocal di grup SHINee. Suaranya yang diklaim sebagai salah satu suara emas milik SM mampu membuat lagu-lagu SHINee diwarnai vokal yang sangat kuat. Pria yang kerap dijuluki Bling Bling Jonghyun ini diketahui biusa mencapai suara 4 oktaf, suara ini bahkan bisa mengalahkan solois IU yang hanya bisa mencapai 3 oktaf saja.

Jonghyun juga mengisi beberapa soundtrack drama, yang paling populer adalah OST ‘City Hunter’ yang berjudul ‘So Goodbye’. Tergabung dalam SM The Ballad, Jonghyun juga menyanyikan lagu ‘Breath’ bersama Taeyeon SNSD untuk OST mini drama ‘Mimi’ yang dibintangi oleh Max Changmin TVXQ dan aktris Moon Ga Young.

Related Post

Jonghyun memulai debutnya sebagai seorang komposer pada tahun 2013. Saat itu ia mencipatkan sebuah lagu berjudul ‘A Glommy Clock’ atau ‘Depression Clock’ yang dipamerkan di album ketiga milik IU ‘Modern Times’. Jonghyun menghadiahkan lagu yang ditulisnya tersebut kepada IU sebagai teman dan dilaim sebagai single duet.

Jonghyun juga terlibat dalam mini album solo pertama Taemin SHINee yang bertajuk ‘Ace’ pada tahun 2014. Lagu berjudul ‘Preety Boy’ yang dinyanyikan Taemin bersama Kai EXO merupakan lagu yang ditulis dan dikomposeri sendiri oleh Jonghyun. Masih sebagai seorang komposer, di tahun 2015 Jonghyun memberikan sumbangsih keterampilannya dalam lagu ‘Playboy’ milik EXO di album ‘EXODUS’.

Sebelum meninggal pada 18 Desember 2017, Jongyun sempat menyelesaikan konsr terakhirnya yang bertajuk ‘INSPIRED’. Dalam konsernya tanggal 9 Desember, Jonghyun mengatakan bahwa ia akan segera comeback solo dengan lagu-lagu terbarunya. Jonghyun diketahui sudah menyelesaikan semua rekaman lagu dan syuting MV. Sayangnya sebelum perilisan lagu, Jonghyun mengakhiri hidupnya sendiri pada tanggal 18 Desember.

Beberapa tahun belakangan ini, Jonghyun memang mengaku ia sedang dalam kondisi depresi. Rekan Jonghyun, Nine9 Dear Cloud, menyebutkan bahwa Jonghyun sering bercerita bahwa ia depresi. Menurut penuturan Nine9, Jonghyun mulai berbicara kematian sejak tanggal 1 Desember sebelum konser solonya. Sayangnya tidak ada yang dapat membantu Jonghyun keluar dari depresi dan rasa sakit yang ia rasakan selama ini.

manchunian

Recent Posts

Sri Mulyani Bertemu Menkeu Inggris, Bahas Ekonomi Global Hingga Dana Pendidikan

Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati bertemu dengan Menkeu Inggris Rachel Reeves…

5 hours ago

LinkedIn Nilai Pengembangan Kapasitas BTNers Patut Dicontoh

Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX:BBTN) meraih penghargaan bergengsi di bidang pengembangan sumber…

12 hours ago

Ekosistem Pembiayaan Peternak Domba Garut yang Diinisiasi OJK Mulai Menunjukan Hasil

Beritamu.co.id - Kantor Otoritas Jasa Keuangan Provinsi Jawa Barat menggelar Sarasehan Pemantauan Implementasi Pengembangan…

18 hours ago

Tanam 4.000 Bibit Mangrove, Upaya HUMI untuk Keberlanjutan dan Mitigasi Perubahan Iklim

  Beritamu.co.id - Emiten pelayaran PT Humpuss Maritim Internasional Tbk. (HUMI) melaksanakan program penanaman…

1 day ago

Toyota Jalin Kolaborasi dengan Pertamina Patra Niaga dan TRAC untuk Mempelajari Penggunaan New Renewable Energy

Beritamu.co.id— Sesuai Indonesia Net Zero Emission (NZE) Roadmap, PT Toyota-Astra Motor (TAM) melakukan kolaborasi dengan…

2 days ago

OJK Bersama Stakeholder Terkait Tuntaskan Bentuk TPKAD di Seluruh Wilayah Indonesia

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama instansi dan stakeholder terkait telah berhasil membentuk…

2 days ago