BeritaMU.co.id – Sempat tak ingin mempercayai kabar kematian Jonghyun SHINee pada Senin (18/12/2017) kemarin, nyatanya para penggemar harus menerima kenyataan pahit bahwa vokalis utama SHINee memang telah menghembuskan nafas terakhirnya. Tidak mudah untuk melupakan sosok pria tampan dan berbakat seperti Jonghyun yang sudah malang melintang di dunia hiburan Korea Selatan sejak tahun debut 2008 silam.
Tak hanya dengan berita kematiannya, publik juga dibuat terkejut dengan dugaan bunuh diri yang dilakukan oleh Jonghyun untuk mengakhiri hidupnya. Belum lagi dengan pesan terakhir yang ia kirimkan kepada sang kakak yang membuat Shawol (sebutan fans SHINee) begitu berduka dengan kematian idolanya. Jonghyun tak hanya memberikan pesan terakhir, tetapi ia juga memiliki sebuah wasiat yang sangat menyentuh sebelum meninggal.
Seperti dikutip dari @koran_hallyu, sesuai dengan wasiat dari mendiang Jonghyun SHINee kepada kakak perempuannya (18/12), bahwa pihak keluarga akan mendonasikan sebagian besar organ dan jaringan tubuhnya setelah kematiannya nanti. Beberapa organ tubuh yang ingin didonasikan adalah mata, ginjal, jantung, tulang, kornea mata, dan beberapa organ penting lainnya.
Baca juga:
– Minho SHINee Sempat Pingsan Usai Dengar Kematian Jonghyun
– Polisi Gangnam Klaim Kematian Jonghyun SHINee Akibat Asap Pembakaran Briket Di Ruang Tertutup
Alasan Jonghyun ingin mendonasikan sebagian organya adalah karena ia tak ingin kepergiannya menjadi sia-sia dan membawa kesedihan bagi banyak orang. Sayangnya tak diketahui kapan tepatnya penyanyi berusia 27 tahun itu mengungkapkan keinginannya tersebut kepada sang kakak. Jonghyun ditemukan sudah tak sadarkan diri di apartemennya di kawasan Chungdam-Dong, Seoul.
Beritamu.co.id - Riset harian Samuel Sekuritas menyebutkan, pasar saham AS ditutup menguat pada Jumat…
Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan akhir pekan lalu (22/11), IHSG…
Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan akhir pekan lalu (22/11), IHSG…
Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan sebelumnya (22/11), IHSG ditutup menguat…
Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, Wall Street ditutup lebih tinggi pada…
Beritamu.co.id - Emiten bidang Distribusi dan Pedagang Ritel Produk dan Layanan Komunikasi Selular dan…